- Duo pemain asing Persija untuk pertama kalinya mengunjungi Persija Store.
- Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf Helal mengaku senang bisa berjumpa dengan The Jakmania di tengah jeda kompetisi.
- Abdulla Yusuf Helal berharap kompetisi Liga 1 2022-2023 bisa segera dilanjutkan kembali.
SKOR.id - Sekitar empat bulan sejak resmi diperkenalkan sebagai pemain Persija Jakarta, Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf Helal belum pernah menyambangi Persija Store.
Kesempatan perdana keduanya untuk datang ke Persija Store yang terletak di Jakarta Selatan terjadi pada Sabtu (29/10/2022) siang.
Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf Helal menjadi bintang tamu dalam acara Meet and Greet Persija dengan The Jakmania.
Para suporter yang sudah berbelanja di Persija Store senilai Rp500 ribu bisa berfoto dan mendapatkan tanda tangan langsung dari Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf Helal.
Menyaksikan suasana Persija Store, Abdulla Yusuf Helal mengaku terkesan dengan kelengkapan produk di sana. Hanya saja lokasi Persija Store memang jauh dari tempat latihan tim Macan Kemayoran di Nirwana Park, Sawangan.
Butuh pengorbanan waktu bagi para pemain untuk menembus kemacetan Jakarta agar bisa sampai ke Persija Store.
"Saya sangat suka dengan store-nya meski tempatnya jauh dari tempat latihan dan sedikit memakan waktu karena kemacetan," kata Abdulla Yusuf Helal, dikutip dari laman klub.
"Dari yang saya lihat, semua yang dibutuhkan ada di sini. Banyak pilihannya. Saya harap semua Jakmania bisa menyempatkan waktunya ke sini," ia menambahkan.
Meski demikian, pengorbanan pemain asal Bahrain tersebut terbayar lunas setelah bertemu The Jakmania di tengah penundaan kompetisi Liga 1 2022-2023.
Abdulla Yusuf Helal berharap Liga 1 2022-2023 segera dilanjutkan lagi agar para pemain dan suporter bisa mengobati rindunya terhadap sepak bola.
"Hal yang menyenangkan bisa bertemu dengan fans setelah adanya jeda di Liga 1. Biasanya kami bertemu di stadium. Kegiatan ini merupakan kebahagian untuk kami karena bisa bertemu dengan fans," ujar pemain bernomor punggung 9 itu.
"Saya mempunyai harapan untuk kembali bermain karena semuanya pasti sangat merindukan sepak bola di Indonesia," lanjutnya.
Sementara itu, Hanno Behrens juga merasakan kegembiraan yang serupa setelah bertemu dengan para pendukungnya.
"Saya senang bisa bertemu dengan Jakmania. Antusiasme mereka sangat tinggi meski hanya memiliki waktu sebentar. Ini adalah waktu yang menyenangkan untuk saya dan Jakmania," ucap Hanno Behrens.
Berita Persija Lainnya:
Persija Development Serius Bangun Konsep untuk Pembinaan Sepak Bola Wanita
Comeback dari Cedera, Alumni Liga TopSkor Ini Masih Adaptasi Skema Pelatih Persija Jakarta
Sikap Rans Nusantara FC Mirip Persija soal Transformasi Sepak Bola Indonesia