- Semen Padang FC akan menjamu PSPS Riau dalam laga persahabatan di Stadion H Agus Salim, Kota Padang.
- Pelatih Semen Padang FC, Delfiadri tidak main-main menatap pertandingan uji coba melawan PSPS Riau.
- Tim berjulukan Kabau Sirah itu akan tampil dengan skuad terbaik dalam pertandingan kandang perdana mereka pada tahun ini.
SKOR.id - Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau dalam pertandingan uji coba. Sebagaimana diketahui, ini merupakan duel antartim kontestan Liga 2 2022-2023.
Laga Semen Padang FC melawan PSPS Riau akan digelar di Stadion H Agus Salim, Kota Padang, Rabu (17/8/2022) sore.
Meski berstatus laga persahabatan, pelatih kepala Semen Padang, Delfiadri ingin para pemain tampil maksimal.
Tak hanya itu, Delfiadri mengaku bakal menurunkan skuad terbaik dari skuad Kabau Sirah.
"Pertandingan melawan PSPS, kami akan menurunkan skuad inti," kata Delfiadri dalam konferensi pers, Selasa (16/8/2022).
"Jadi, dari pertandingan itu bisa diukur sampai mana kemampuan tim kami," ucapnya menambahkan.
Pada sisi lain, striker Semen Padang, Silvio Escobar mengatakan ingin membawa timnya meraih kemenangan di kandang.
"Walau (pertandingan) uji coba, kami hadapi dengan serius karena kompetisi sudah dekat," kata Silvio.
Sebagai informasi, ini merupakan pertandingan perdana Semen Padang FC di Stadion H Agus Salim setelah dua tahun mereka tak menggunakan arena tersebut.
Semen Padang FC berhenti menggunakan Stadion H Agus Salim ketika pandemi Covid-19 melanda Indonesia.
Berita Liga 2 lainnya:
Soal Kick-off Liga 2 2022, PT LIB Masih Tunggu Pengelompokan Wilayah dari PSSI
Bursa Transfer Liga 2: Sulut United Pulangkan Muhammad Ilham dari Borneo FC