- Indonesia baru saja menyandang gelar juara Piala AFF U-16 2022 dan Menpora Zainudin Amali buka suara soal "insiden" trofi.
- Dalam prosesi perayaan juara, terlihat Menpora dan Ketua Umum PSSI ikut mengangkat trofi bersama kapten Iqbal Dwijangge di atas podium.
- Hal ini kemudian menjadi sorotan banyak warganet yang kemudian mendapat tanggapan langsung dari Menpora Zainudin Amali.
SKOR.id - Timnas U-16 Indonesia berhasil menyandang gelar juara Piala AFF U-16 2022 seusai menumbangkan Vietnam dalam partai final, Jumat (12/8/2022) malam.
Pada momen pengangkatan trofi juara, terlihat Menpora Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan turut dalam prosesi tersebut.
Dalam prosesi itu terlihat Zainudin Amali dan Mochamad Iriawan ikut mengangkat trofi bersama kapten Indonesia U-16, Iqbal Dwijangge di atas podium.
Hal ini kemudian menjadi sorotan banyak warganet yang kemudian mendapat tanggapan langsung dari Zainudin Amali.
"Saya itu awalnya diminta oleh master of ceremony (MC) untuk naik ke atas panggung bersama Presiden AFF, Sekjen AFF, Ketum PSSI, dan Sekjen PSSI," kata Menpora Amali, Sabtu (13/8/2022).
"Kami secara bergantian memberikan penghargaan dan mengalungkan medali, mulai dari wasit, pencetak gol terbanyak, penjaga gawang hingga pemain terbaik," ucapnya.
Menurut Menpora, dirinya bersama Ketua Umum PSSI dan Sekjen AFF diminta oleh Presiden AFF, untuk penyerahan piala dan memegang trofinya.
Kemudian untuk bersama diangkat keatas juga bersama-sama.
"Saya mendapat giliran menyerahkan kepada pemain terbaik (M Iqbal) dan mengalungkan medali bersama Ketum PSSI kepada tim juara (Indonesia)," ujar Menpora Zainudin Amali.
"Setelah selesai semuanya, tibalah saatnya penyerahan trofi juara Piala AFF U-16 oleh Presiden AFF kepada captain (M Iqbal)," katanya menambahkan.
"Saat itulah Presiden AFF meminta saya bersama Ketum PSSI dan Sekjen AFF untuk memegang trofi bersama-sama kemudian diangkat ke atas bareng."
Seusai penyerahan trofi itu, Menpora Zainudin Amali justru diajak kembali oleh Iqbal dan kolega untuk kembali berfoto bersama dengan momen mengangkat trofi.
Zainudin Amali menyampaikan, Iqbal dan kolegan yang mengajaknya sambil mengangkat trofi sebagai euforia kebanggaan atas kemenangan timnas U-16 Indonesia.
"Saya turun podium, tapi baru beberapa langkah Iqbal dkk serta ofisial memanggil lagi supaya saya bersama Ketum PSSI berfoto dengan mereka," ujar Menpora Amali.
"Ada juga momen yang sambil mengangkat piala trofi itu. Jadi, bukan keinginan saya," katanya.
"Tetapi Iqbal dkk yang sedang gembira meminta saya berfoto memegang piala dengan mereka."
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Pemain Indonesia yang Tak Banyak Menit dan Tidak Dimainkan di Piala AFF U-16 2022
Indonesia U-16 Juarai Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti Tak Ingin Ada Selebrasi Berlebihan
Top Statistik Pemain Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2022