- Laos kembali menang dan menembus semifinal Piala AFF U-19 2022 lalu disusul oleh Malaysia.
- Kelolosan Laos ini juga berkat kemenangan Malaysia atas Timor Leste.
- Laos memimpin table sementara Grup B penyisihan Piala AFF 2022 dan belum pernah kalah.
SKOR.id – Semifinalis pertama Piala AFF U-19 2022 adalah timnas U-19 Laos setelah menang lagi, Sabtu (9/7/2022) sore.
Laos menang dengan skor 3-1 atas tim terlemah Grup B, Singapura di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Tiga gol kemenangan Laos, yang pertama dicetak oleh Putthavong Sangvilay saat pertandingan jelan enam menit.
Kemudian, dua gol lagi sumbangan Sisouphon Akkharong (45+2’) dan Chanthavixay pada menit ke-70.
Satu-satunya gol dari timnas U-19 Singapura sumbangan Nadim Rahim pada menit ke-89.
Ini kemenangan ketiga Laos dan membuat mereka punya nilai sempurna sembilan. Selanjutnya, Laos bersua Malaysia pada laga pamungkas Grup B. Laga itu terlaksana pada Senin (11/7/2022).
Sebab, timnas U-19 Malaysia menang setelah Laos mengalahkan Singapura hari ini. Malaysia menang dengan susah payah saat bersua Timor Leste.
Anak asuh Hassan Sazali Waras ini menang dengan jumlah gol banyak dalam lag aini yaitu 4-3 juga di Stadion Madya.
Ada tiga pilar Malaysia U-19 yang membuat empat gol bagi timnya. Dua gol diborong oleh Adam Farhan Faizal pada menit ke-15 dan 62'.
Dua gol tambahan Malaysia U-19 lainnya sumbangan Najmudin Akmal Kamal Akmal (9') dan Aliff Izwan Yuslan (53').
Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
Marselino Ferdinan Absen, Shin Tae-yong Sampaikan Pesan Penting untuk Timnas U-19 Indonesia
Shin Tae-yong Beri Kabar Buruk untuk 3 Kiper Timnas U-19 Indonesia
Derita Timnas U-19 Indonesia saat Taklukan Filipina di Piala AFF U-19 2022
Sedangkan Timor Leste U-19 membuat tiga gol melalui sumbangan Cristevao Moniz Fernandes (11') serta Mario Donasio Quintao (55' dan 76').
Kemenangan ini membuat Malaysia di posisi kedua di bawah Laos dan mereka juga melaju ke semifinal Piala AFF U-19 2022. Sebab, poin Malaysia sekarang tujuh.
Kamboja dan Timor Leste tak bisa lagi mengejar Malaysia, apalagi Singapura yang sudah lebih awal masuk kotak.
Laos dan Malaysia berebut posisi puncak Grup B fase awal Piala AFF U-19 2022 dalam laga pamungkas awal pekan depan.