- Kiper Persija Jakarta, Andritany Adhiyasa, memberi kode untuk pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
- Andritany Ardhiyasa mengakui masih menyimpan hasrat untuk memperkuat timnas Indonesia.
- Bersama Persija, Andritany Ardhiyasa siap menampilkan performa terbaiknya demi merebut hati Shin Tae-yong.
SKOR.id – Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, diam-diam ternyata masih menyimpan hasrat untuk memperkuat timnas Indonesia.
Sebagai informasi, Andritany Ardhiyasa terakhir kali mencatatkan penampilan bersama timnas Indonesia yakni pada tahun 2019 silam.
Kini, Andritany masih memiliki keinginan untuk memperkuat tim nasional. Namun, ia sadar bahwa keinginannya harus dibayar dengan penampilan apik bersama klub.
Oleh karena itu, penjaga gawang berusia 30 tahun itu siap memberikan penampilan terbaiknya bersama Persija di Liga 1 2022-2023.
"Sejujurnya saya masih menyimpan hasrat itu (memperkuat timnas). Namun, semua berawal dari penampilan di klub," kata Andritany kepada awak media, Rabu (25/5/2022).
Andritany pun siap kembali ke performa terbaiknya agar keinginan untuk kembali dipanggil timnas Indonesia bisa terwujud.
Sebab, hanya dengan cara itu, dia bisa mencuri hati pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk kembali menggunakan jasanya.
"Kalau bermain bagus di klub, pasti semua pemain memiliki peluang yang sama untuk masuk tim nasional," ujar Andritany.
Selama beberapa tahun terakhir, nama Andritany Ardhiyasa memang telah tersingkir dari bursa penjaga gawang timnas Indonesia.
Shin Tae-yong lebih memilih sejumlah kiper muda untuk mengawal gawang timnas Indonesia di pertandingan atau kejuaraan internasional.
Sejauh ini, salah satu kiper yang sering menjadi andalan pelatih asal Korea Selatan itu di skuad Garuda ialah Nadeo Argawinata (Bali United).
Sedangkan di level U-23, lebih sering menggunakan jasa Ernando Ari (Persebaya Surabaya), Adi Satryo (Persik Kediri), ataupun Muhammad Riyandi (Barito Putera).
Sementara Andritany, tetap menjadi pilihan utama di Liga 1 2021-2022. Posisinya hampir tak tergantikan di bawah arahan pelatih Angelo Alessio maupun Sudirman.
Musim lalu, kiper sekaligus kapten tim ini tampil 28 kali untuk Persija atau selama 2.520 menit. Dia absen dalam enam laga dan sebagian besar karena sakit.
Andritany tetap memiliki kontribusi yang apik bagi tim berjuluk Macan Kemayoran, sebab jadi "raja save" di Liga 1 2021-2022 dengan catatan 110 penyelamatan.
Ia melakukan penyelamatan rata-rata mencapai angka 3,93 per laga. Gawangnya kemasukan 35 gol dan ada lima clean sheet.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023: Daftar Ranking FIFA 3 Lawan Indonesia
Hasil Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023: Indonesia Gabung Grup A dan Main di Kuwait
5 Pemain Yordania yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023