- Timnas U-23 Indonesia kembali digagalkan Thailand dan kali ini tak bisa menembus final SEA Games 2021.
- Pertarungan sengit terjadi dalam laga semifinal sepak bola putra antara Indonesia vs Thailand.
- Berikut ini disajikan rating pemain dan Man of The Match (MoTM) laga timnas U-23 Indonesia vs Thailand.
SKOR.id - Rating pemain dan Man of The Match (MoTM) laga timnas U-23 Indonesia vs Thailand tersaji.
Main di Stadion Thien Truong, timnas U-23 Indonesia bersua Thailand dan skuad Garuda Muda tumbang, Kamis (19/5/2022).
Timnas U-23 Indonesia kalah 0-1 dari Thailand sehingga gagal ke final sepak bola putra SEA Games 2021.
Gol semawa wayang dari Weerathep Pomphan pada menit ke-94 membuat skuad Garuda Muda gigit jari.
Man of The Match: Weerathep Pomphan
Gelandang senior timnas U-23 Thailand ini menjadi MoTM selepas mereka menang atas Indonesia.
Pemakai nomor punggung 18 ini tampil penuh sebagai starter dan sangat konsisten sepanjang pertandingan.
Selain membuat satu gol tunggal kemenangan Thailand, dia punya akurasi sepakan 100 persen plus satu umpan kunci.
Dia juga melakukan 80 persen tekel sukses dengan intersep empat kali plus tiga sapuan.
Sebagai pemain tengah, Weerathep Pomphan dalam laga ini punya akurasi umpan mencapai 85 persen.
Rating Pemain Timnas U-23 Indonesia
Nilai rata-rata pemain timnas U-23 Indonesia saat kalah dari Thailand adalah 6,19.
Sedangkan kapten sekaligus bek tengah skuad Garuda Muda, Fachruddin Aryanto jadi pemain dengan poin tertinggi yaitu 7,1.
Dua bek dan juga pemain pengganti mendapatkan nilai terendah dalam laga ini yaitu 5,5.
Mereka adalah dua pemain yang akan bersama musim ini untuk Persija yaitu Ilham Rio Fahmi dan Firza Andika.
Rating Pemain Timnas U-23 Thailand
Untuk timnas U-23 Thailand, nilai rataan para pemain mereka saat menang atas Indonesia adalah 7,04.
Pencetak gol tunggal kemenangan Thailand dalam laga ini, Weerathep Pomphun punya poin tertinggi mencapai 8,4.
Penerima kartu merah pertama laga ini, William Gabriel Weidersjoe jadi pemain Thailand dengan nilai terendah yaitu 5,5.
Berita Timnas U-23 Indonesia Lainnya:
Saddil Ramdani Tiba di Vietnam dan Siap Berikan 1000 Persen untuk Timnas U-23 Indonesia
Hadapi Thailand, Timnas U-23 Indonesia Siap Bertarung Hingga 120 Menit
Pelatih Timnas U-23 Indonesia Bicara Kans Rio Fahmi Gantikan Asnawi Mangkualam