- Shin Tae-yong telah memilih sejumlah pemain untuk mengisi sektor pertahanan timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021.
- Setidaknya, ada beberapa pemain bertahan serbaguna yang ada di timnas U-23 Indonesia untuk SEA Games 2021.
- Daftar line-up sektor pertahanan timnas U-23 Indonesia akan ditentukan berdasarkan skema yang digunakan oleh Shin Tae-yong.
SKOR.id – Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong telah memilih sejumlah nama pemain yang akan mengisi sektor pertahanan skuad Garuda Muda untuk SEA Games 2021.
Dari 20 nama pemain yang dipilih, setidaknya ada tujuh nama pemain timnas U-23 Indonesia yang posisi bermainnya di sektor pertahanan.
Untuk bek tengah, ada empat nama pemain yang dipilih oleh Shin Tae-yong. Mereka adalah Fachruddin Aryanto, Elkan Baggott, Rizky Ridho, dan Alfeandra Dewangga.
Fachruddin Aryanto merupakan bek tengah yang akan mengisi slot pemain senior di SEA Games 2021.
Sebab, bek tengah asal Klaten, Jawa Tengah, itu sudah berusia 33 tahun.
Sementara itu, Elkan Baggott dan Rizky Ridho merupakan pemain muda yang murni berposisi sebagai bek tengah. Sedangkan Alfeandra Dewangga bersifat multiposisi.
Sebab, Alfeandra bisa saja dipasang di sejumlah posisi. Selain bek tengah, ia juga bisa bermain di sektor bek kiri maupun gelandang bertahan.
Alasan inilah yang membuat Shin Tae-yong hanya membawa satu bek kiri murni untuk SEA Games 2021, yaitu Firza Andika. Alfeandra bisa diplot untuk melapisi Firza.
Selain itu, ada pula Ilham Rio Fahmi yang bisa bermain sebagai bek kiri, meski posisi bermainnya lebih banyak beroperasi sebagai bek kanan.
Dengan demikian, meski hanya ada Firza Andika yang berposisi sebagai bek kiri, Shin Tae-yong punya dua opsi pemain serbaguna untuk menempati sektor ini.
Mereka adalah Alfeandra dan Rio. Adapun untuk posisi bek kanan, Asnawi Mangkualam menjadi pilihan utama Shin Tae-yong.
Pemain Ansan Greeners ini diprediksi bakal menjadi andalan utama di SEA Games 2021.
Setidaknya, ada dua skema utama yang diprediksi bakal digunakan oleh pelatih asal Korea Selatan itu untuk skuad Garuda Muda, yaitu 4-3-3/4-2-3-1 dan 5-3-2.
Untuk skema empat bek, formasi di lini pertahanan tampaknya akan diisi oleh Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, dan Firza Andika.
Empat pemain tersebut diprediksi bakal mengisi line-up utama timnas U-23 Indonesia karena sering dipasang pada beberapa laga uji coba di Korea Selatan.
Sementara itu, untuk skema tiga bek, Shin Tae-yong diprediksi akan memilih Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga, dan Rizky Ridho.
Dua pemain yang mengawal sisi sayap ialah Asnawi Mangku Alam dan Firza Andika.
Skema tiga bek ini sempat digunakan Shin Tae-yong ketika skuad Garuda Muda menghadapi laga uji coba terakhir melawan Daejeon Hana Citizen.
Baca Juga Berita SEA Games Lainnya:
Pemanasan SEA Games 2021: Timnas U-23 Malaysia Dikalahkan Timor Leste
Bedah Kekuatan Lawan Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021: Timor Leste
Cabor Futsal Putra SEA Games 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap