- Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengabarkan perkembangan terkini soal pemain naturalisasi untuk timnas Indonesia.
- Perwakilan PSSI sudah melakukan pertemuan dengan sejumlah pemain yang akan dinaturalisasi, termasuk dengan keluarganya.
- Mochamad Iriawan berharap proses naturalisasi berjalan lancar dan para pemain bisa segera memperkuat timnas Indonesia.
SKOR.id - Ketua Umun PSSI, Mochamad Iriawan, menyampaikan perkembangan terkini soal proses naturalisasi pemain keturunan.
Melalui anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani dan Hamdan Hamedan, yang berada di Belanda, mereka sudah melakukan pertemuan dengan sejumlah pemain.
Mochamad Iriawan menyampaikan bahwa perwakilan PSSI sudah bertemu dengan Jim Croque, Ivar Jenner, dan Shayne Pattynama.
Selain itu, mereka juga telah bertemu dengan keluarga ketiga pemain setelah sebelumnya sudah bertemu dengan Sandy Walsh dan Jordy Amat.
"Perkembangan terbaru utusan PSSI telah bertemu dengan Jim Croque, Ivar Jenner, dan Shayne Pattynama bersama keluarga mereka," kata Mochamad Iriawan.
"Semoga proses naturalisasi pemain yang diharapkan berjalan lancar dan segera bergabung bersama timnas Indonesia," ia menambahkan, dari laman resmi PSSI.
Adapun proses naturalisasi para pemain ini akan terus dikawal seiring dengan permintaan pelatih Shin Tae-yong.
Perwakilan PSSI yakni Hasani Abdulgani dan Hamdan Hamedan akan terus memberikan update dan laporan setiap harinya.
Sementara itu, sejumlah pemain diproyeksikan untuk lekas memperkuat timnas Indonesia di bawah arahan Shin Tae-yong.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
VIDEO: Jelang SEA Games 2021, Bima Sakti Pimpin Pemusatan Latihan di Jakarta
Hasil Drawing Toulon Tournament 2022: Timnas U-19 Indonesia Segrup dengan Meksiko
40 Pemain Dipanggil Timnas U-16 Indonesia, Persija Penyumbang Terbanyak