- Berikut ini best XI Liga 1 2021-2022 versi LIB.
- Susunan starting eleven pemain-pemain terbaik Liga 1 2021-2022 ini didominasi pemain asing.
- Hanya ada tiga tim dari Bali United selaku juara Liga 1 2021-2022 dari best XI pilihan LIB.
SKOR.id - Berikut ini best XI dari gelaran Liga 1 2021-2022 versi PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.
Liga 1 2021-2022 sudah berakhir pada Kamis (31/3/2022) dan telah dipastikan siapa-siapa saja yang menjadi pemenang.
Tak hanya memberikan penghargaan individu, LIB juga sudah menentukan Best XI of the Season 2021-2022.
Atau, pemain-pemain terbaik pada musim ini yang membentuk sebuah susunan tim atau starting eleven.
Pada daftar tersebut, diisi oleh enam pemain asing yakni Alie Sesay, Sergio Silva, Taisei Marukawa, Brwa Nouri, Eber Bessa, dan Ciro Alves.
Sementara itu, sebagai tim juara, hanya ada tiga pemain Bali United dalam Best XI Liga 1 2021-2022 versi LIB.
Jumlah yang sama dengan pemain Persebaya Surabaya, yang finis di peringkat kelima klasemen Liga 1 2021-2022.
Untuk sebaran klub, selain Bali United dan Persebaya, terdapat dua pemain Arema FC selaku tim pada posisi keempat.
Persib Bandung sebagai tim runner up hanya terpilih satu pemainnya, seraya Barito Putera dan Persikabo 1973.
Best XI of the Season 2021-2022:
Kiper: Teja Paku Alam (Persib)
Bek: Bagas Kaffa (Barito Putera), Alie Sesay (Persebaya), Sergio Silva (Arema FC), Johan Farizi (Arema FC)
Tengah: Taisei Marukawa (Persebaya), Brwa Nouri (Bali United), Eber Bessa (Bali United)
Depan: Ciro Alves (Persikabo), Ilija Spasojevic (Bali United), Samsul Arif (Persebaya)
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Daftar Klub Liga 1 Musim Depan Berdasarkan Geografis, Minus Sumatra dan Papua
Bursa Transfer Liga 1: PSIS Semarang Resmi Kontrak Taisei Marukawa dan Carlos Fortes