- Usai taklukkan Salfas Soccer, RMD melaju ke partai final Liga TopSkor U-13 2021-2022 Divisi Utama.
- RMD mengalahkan Salfas Soccer dengan skor tiga gol tanpa balas di laga semifinal Liga TopSkor U-13 2021-2022 Divisi Utama.
- Pelatih RMD, Indra Wahyudi mengungkapkan kunci kemenangan atas Salfas adalah taktikal yang berjalan sesuai rencana.
SKOR.id - Pertandingan semifinal Liga TopSkor U-13 2021-2022 Divisi Utama sudah rampung digelar di Lapangan Garam, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Kamis (3/3/2022).
Remaja Masa Depan (RMD) sukses melaju ke partai final usai mengalahkan Salfas Soccer dengan skor 3-0.
RMD mampu menguasai jalannya pertandingan dalam dua babak. Tiga gol yang berasarang ke gawang Salfas Soccer masing-masing diciptakan oleh Faris Yusuf (13') Fadli Hendri (17'), dan M Ridho (41').
Pelatih RMD, Indra Wahyudi mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya pada laga ini.
Menurut Indra, anak asuhnya dapat menjalankan instruksi serta menerapkan taktikal yang sudah dimatangkan dalam latihan.
"Menang dengan skor 3-0 kami merasa puas sekali. Pada laga ini seluruh pemain kami mainkan semua, termasuk yang di bangku cadangan, agar mereka merasakan atmosfir pertandingan serta menjaga mental, dan jam terbang bermain," kata Indra.
"Kemenangan ini juga berkat anak-anak rajin latihan, mereka bisa mencerna teori dalam latihan dan dapat diterapkan di pertandingan," tambah Indra.
Pada partai pamungkas RMD akan menghadapi ASAD 313 Jaya Perkasa, di Lapangan Bumi Indah Grogol, Depok, Sabtu (5/3/2022).
Sebagaimana diketahui, ASAD 313 sukses mencukur Bogor City dengan skor telak 5-0 pada laga semifinal.
"RMD sudah mengantisipasi semua yang akan terjadi, mau menang atau kalah kami harus menjunjung sportivitas," ujar Indra.
"Kami juga akan persiapkan strategi jitu di final, itu setelah kami menanganilasa pertandingan ASAD, mengatahui kelemahan serta kekuatan mereka," ungkap Indra.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Semifinal Liga TopSkor U-14 2021-2022: Bogor City vs ASIOP
Semifinal Liga TopSkor U-13 2021-2022: RMD vs Salfas Soccer
Liga TopSkor U-16 Papua: Menang, Permainan Boda Keerom Masih Bermasalah