- PSIS Semarang merekrut Aldhila Ray Redondo untuk menambah opsi di posisi kiper jelang penutupan bursa transfer Liga 1.
- Ada dua penjaga gawang PSIS Semarang yang diragukan tampil hingga akhir musim Liga 1 2021-2022.
- Menurut pelatih kiper PSIS, I Komang Putra, Aldhila Ray Redondo memiliki potensi bagus untuk berkembang pada masa depan.
SKOR.id - PSIS Semarang memanfaatkan hari terakhir bursa transfer paruh musim Liga 1 2021-2022 dengan mendatangkan eks-kiper PSKC Cimahi, Aldhila Ray Redondo.
Perekrutan Aldhila Ray Redondo untuk menambah opsi penjaga gawang dari tim PSIS Semarang pada putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Sejatinya, PSIS Semarang sudah memiliki empat pemain berposisi penjaga gawang di dalam skuad mereka.
Namun, dua penjaga gawang skuad Mahesa Jenar diragukan bisa tampil hingga akhir musim ini.
General Manager PSIS, Wahyoe Winarto menjelaskan bahwa kiper Arifin Setyadi harus absen karena tengah menempuh pendidikan polisi.
Sedangkan satu penjaga gawang lain atas nama Fuad Hasanudin sedang mengalami cedera.
Oleh karena itu, kehadiran Aldhila Ray Redondo akan memberi banyak pilihan kiper kepada pelatih Dragan Djukanovic.
"Redondo kami datangkan setelah dua kipernya sebelumnya kemungkinan absen sampai akhir musim ini," ujar Wahyoe.
"Adi sedang menempuh pendidikan polisi dan Fuad masih cedera," kata lelaki dengan sapaan Liluk, seperti dikutip dari laman resmi klub.
Sebelum resmi diperkenalkan sebagai pemain PSIS, Aldhila Ray Redondo lebih dulu menjalani trial.
Kesempatan tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Aldhila Ray Redondo.
Pelatih kiper PSIS, I Komang Putra mengakui bahwa penjaga gawang berusia 25 tahun tersebut memiliki potensi bagus untuk berkembang bersama skuad Mahesa Jenar.
"Redondo ini punya potensi bagus. Selama trial, attitude-nya juga bagus dan dikasih latihan sekeras apapun enggak pernah ngeluh," kata I Komang Putra.
"Dia ada potensi untuk bisa berkembang. Selain itu, posturnya juga bagus sebagai kiper," ia menambahkan.
Sebelum bergabung dengan PSIS, Aldhila Ray Redondo sudah bermain untuk PSKC Cimahi di Liga 2 2021.
Dari 10 laga yang dilakoni PSKC, ia mencatatkan empat penampilan atau selama 315 menit, kebobolan lima gol dan sekali cleansheet.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita PSIS Semarang lainnya:
Persiraja vs PSIS Semarang: Prediksi dan Link Live Streaming
Bursa Transfer Liga 1: PSIS Semarang Kembali Datangkan Pemain dari PSIM Yogyakarta
Dragan Djukanovic Mulai Tangani PSIS Semarang, Pemain Digenjot Latihan Fisik