- Berikut ini Skor.id menyajikan hasil dari empat pertandingan di pekan pertama hari kedua Pro Futsal League 2021.
- Pertandingan ketat tersaji pada laga bertajuk Derby Jakarta yang mempertemukan Halus FC dengan Pelindo FC.
- Safin FC kembali menelan pil pahit, Kancil BBK Pontianak melanjutkan kejutannya, dan Bintang Timur Surabaya mengamuk.
SKOR.id - Pro Futsal League 2021 telah menyelesaikan rangkaian pertandingan di pekan pertama yang digelar dua hari.
Sebelumnya di hari pembuka, Sabtu (8/1/2022), telah dimainkan empat laga di GOR Unesa, Surabaya, pagi hingga sore.
Dan di tempat yang sama, digelar pula empat duel pada hari kedua pekan pertama Pro Futsal League 2021, Minggu (9/1/2022).
Untuk pembagian jamnya pun sama yakni dimulai pukul 10.00 WIB, laga kedua 12.00 WIB, selanjutnya 14.00 WIB, dan terakhir kick-off 16.00 WIB.
Berikut ini Skor.id menyajikan hasil dari empat pertandingan di pekan pertama hari kedua Pro Futsal League 2021:
Halus FC 2-3 Pelindo FC
Laga sengit terjadi di duel bertajuk Derby Jakarta ini, dan diwarnai second penalty yang gagal dimaksimalkan Pelindo FC.
Halus FC yang unggul lebih dulu sejatinya mampu menutup paruh pertama dengan keunggulan 2-1 ata Pelindo FC.
Gol pembuka dari Ismail Macil sempat dibalas Caisar Silitonga, tapi bisa kembali unggul berkat gol Adrian Maulana.
Namun pada babak kedua Pelindo FC mampu berbalik unggul atas Halus FC berkat gol Syahrial Tri dan Randy Satria.
Safin FC 2-5 DB Asia Jabar
Tim debutan Safin FC sekali lagi menelan pil pahit, sebab kembali kalah setelah sehari sebelumnya takluk 1-6 dari Pelindo FC.
Melawan DB Asia Jabar, tim asuhan Doni Zola ini sudah tertinggal 1-3 pada babak pertama.
Gol Muhammad Fajriyan, Armia Zainul Amaraghi dan Andriyana Eko hanya mampu dibalas Muhammad Ridwan.
Sementara pada babak kedua, Fajriyan dan Armia kembali menceta gol, sedangkan Safin FC membalas lewat Singgih Romana Jati.
Vamos FC 3-5 Kancil BBK
Kancil BBK Pontiakan kembali menunjukkan kejutannya setelah kemarin menahan tim bertabur bintang Bintang Timur Surabaya 1-1.
Menghadapi Vamos FC Mataram yang punya nama besar, Kancil BBK bisa unggul dua gol cepat lewat tendangan bebas Marvin Alexa dan akselarasi Muhammad Sanjaya.
Fadillah Ramadhan sempat memperkecil ketertinggalan dan babak pertama berakhir 2-1 untuk Kancil BBK.
Pada babak kedua, dua gol Dias Riyansyah dan satu gol Sanusi hanya bisa dibalas gol Fadillah dan Ardian Kaspari.
Bintang Timur Surabaya 4-1 Pendekar United
Bintang Timur Surabaya mengamuk, berhasil meraih kemenangan pertamanya setelah sempat ditahan Kancil BBK di laga pertamanya.
Keunggulan 2-0 sudah dicatatkan atas Pendekar United di babak pertama lewat gol Andri Kustiawan dan eksekusi second penalty dari Carlos Eduardo.
Bintang Timur Surabaya kian tak terbendung pada babak kedua, sebab ada tambahan dua gol dari Syauqi Saud yang semua memanfaatkan assist Ardiansyah Runtuboy.
Sementara itu Pendekar United hanya bisa membalas lewat satu gol Ariansyah setelah sejatinya mampu terus menekan pada fase-fase akhir babak pertama dan kedua.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Hasil Pro Futsal League 2021: 10 Gol Tercipta, Vamos FC vs DB Asia Berakhir Imbang
Hasil Pro Futsal League 2021: Pelindo FC Pesta Gol ke Gawang Tim Pendatang Baru Safin FC