- Persela Lamongan berhasil mengawali putaran kedua Liga 1 2021-2022 dengan hasil positif usai menjungkalkan Persipura Jayapura.
- Kemenangan perdana Persela dalam 8 laga dibuyarkan oleh pemain debutan, Ricky Cawor.
- Hasil ini sekaligus memperpanjang catatan negatif tanpa kemenangan Persela.
SKOR.id – Persela Lamongan mengawali putaran kedua Liga 1 2021-0222 kembali gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang Persipura Jayapura pada pekan ke-18.
Dalam duel yang dihelat di Stadion Kompyang Sudjana, Denpasar, Kamis (6/1/2022), Persela Lamongan bermain imbang 1-1 lawan Persipura Jayapura.
Laskar Joko Tingkir sukses membuka keunggulan terlebih dahulu lewat sontekan penyerang asing, Jose Wilkson, pada menit ke-61.
Kemenangan di depan mata Persela dipupuskan oleh Ricky Cawor pada menit ke-90+6'.
Babak Pertama
Duel antara Persipura Jayapura dengan Persela Lamongan berjalan cukup berimbang pada awal babak pertama. Kedua tim bermain terbuka dan saling berbalas serangan.
Hingga memasuki menit ke-15, tak ada kubu yang bermain dominan dalam aspek penguasaan bola. Namun, Persipura terhitung lebih efektif dalam menciptakan peluang.
Beberapa upaya yang dikerahkan oleh skuad Mutiara Hitam sukses melahirkan beberapa shots on target. Namun, belum ada satu pun yang sukses dikonversi menjadi gol.
Sementara itu, Laskar Joko Tingkir masih kesulitan untuk merangsek masuk ke jantung pertahanan Persipura. Itulah sebabnya, mereka terhitung minim menghasilkan peluang.
Memasuki akhir-akhir babak pertama, anak asuh Jafri Sastra sebetulnya berhasil mengambil alih kendali permainan. Mereka sanggup mengurung pertahanan Persipura.
Pada babak tambahan waktu, Riyatno Abiyoso sempat melesakkan bola ke gawang Persipura. Namun, wasit menganulirnya karena Abiyoso berada di posisi offside.
Hingga babak pertama berakhir, kedua tim masih gagal memecah kebuntuan. Skor kaca mata menutup paruh pertama pertandingan ini.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Persipura Jayapura dan Persela Lamongan sama-sama tampil menggebrak sejak menit awal. Kedua tim juga sama-sama menciptakan peluang pada 15 menit awal.
Akhirnya, Laskar Joko Tingkir berhasil memecah kebuntuan melalui sepakan Jose Wilkson yang memanfaatkan skema serangan balik pada menit ke-61.
Setelah tertinggal satu gol, skuad Mutiara Hitam langsung meningkatkan intensitas serangan. Anak asuh Alfredo Vera terpancing untuk mengejar defisit gol.
Sementara itu, Persela Lamongan lebih banyak bermain bertahan untuk menganitisipasi gempuran serangan dari Persipura.
Sesekali anak asuh Jafri Sastra melancarkan skema serangan balik. Namun, belum juga efektif untuk menambah keunggulan.
Drama dimulai saat pertandigan memasuki injury time.
Pemain debutan Ricky Cawor berhasil menyamakan kedudukan ketika pertandingan memasuki menit ke-90+6.
Alhasil pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1.
Hasil tersebut juga memperpanjang catatan negatif Persela yang belum menang dalam 8 pertandingan.
Daftar Susunan Pemain
Persipura Jayapura (4-3-3): Fitrul Dwi; I Nyoman Ansanay, Donni Monim, Brian Fatari, Irsan Lestaluhu; Nelson Alom, Fridolin Yoku, Takuya Matsunaga; Gunansar Mandowen, Yevhen Bokhashvili, Yohanes Pahabol;
Pelatih: Angel Alfredo Vera
Persela Lamongan (4-3-3): Dwi Kuswanto; Ricky Ohorella, Mochammad Zanuri, Demerson Bruno, M Nasir; Guilherme Batata, Gian Zola, Jabar Sharza; Malik Risaldi, Jose Wilkson, Riyatno Abiyoso;
Pelatih: Jafri Sastra
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 1 lainnya:
Persipura Menuju Putaran Kedua Liga 1 2021-2022: Pembuktian Skuad Alfredo Vera
Bursa Transfer Liga 1 2021-2022: Persela Pinjam Jose Wilkson hingga Akhir Musim