- Bali United melakukan perombakan minor pada putaran kedua Liga 1 2021-2022.
- Sejauh ini, Bali United baru kedatangan satu pemain asing.
- Pada 2022, Bali United akan mewakili Indonesia di Piala AFC.
SKOR.id - Bali United melakukan perombakan minor jelang bergulirnya putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Bali United sejauh ini baru kedatangan satu pemain asing, yakni Privat Mbarga yang berasal dari Kamerun.
Privat Mbarga bukan sosok yang asing bagi Bali United. Sebab, Serdadu Tridatu sempat berjumpa dengan striker 29 tahun itu di ajang Piala AFC 2020.
Kala itu, Mbarga yang membela tim Kamboja, Svay Rieng, bahkan mencetak satu gol dan satu assist untuk menaklukkan Bali United dengan skor 2-1.
Mbarga sudah malang melintang di persepak bolaan Asia Tenggara. Ia berpindah-pindah tim di Kamboja, antara lain membela Phnom Penh FC, Boeung Ket, Cambodian Tiger, dan Nagaworld FC.
Pemain yang beroperasi di sektor penyerang sayap kanan itu juga sempat mencicipi atmosfer sepak bola Thailand bersama Samut Prakan FC pada 2017-2018.
Kedatangan Mbarga menggantikan kuota pemain asing yang ditinggalkan oleh Melvin Platje.
Seperti diketahui, kontrak Melvin Platje yang berakhir pada akhir Desember lalu tak diperpanjang oleh Bali United.
Selain melepas Melvin Platje, klub berjuluk Serdadu Tridatu itu meminjamkan Muhammad Taufiq dan Fahmi Al-Ayyubi ke Persik Kediri.
Di sisi lain, Bali United juga dikabarkan masih akan mendatangkan pemain baru sebelum bursa transfer ditutup.
Nama yang baru-baru ini diklaim bakal bergabung dengan Bali United adalah winger timnas Indonesia, Irfan Jaya.
Seperti diketahui, Irfan Jaya telah dipastikan berpisah dengan PSS Sleman beberapa waktu yang lalu.
Irfan Jaya dilaporkan sudah disodori kontrak fantastis berdurasi tiga musim oleh Bali United.
Bali United sendiri tak bisa didampingi oleh sang pelatih Stefano Cugurra alias Teco pada awal putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Mantan pelatih Persija Jakarta itu saat ini sedang mengambil lisensi kepelatihan setara AFC A Pro sejak bulan Desember tahun di Brasil.
Selama ditinggal oleh Teco, kursi pelatih Bali United akan diambil alih untuk sementara oleh pelatih fisik Yogie Nugraha.
Adapun Bali United saat ini berada di urutan kelima klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Selain berkompetisi di Liga 1, pada tahun 2022 ini, Bali United juga akan mewakili Indonesia di ajang Piala AFC 2022.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 1 lainnya:
Arema FC Bangun Hal Penting untuk Timnya Menuju Putaran Kedua Liga 1 2021-2022
Bursa Transfer Liga 1: PSS Sleman Kembali Perkuat Lini Tengah Jelang Putaran Kedua