- Pemain asing anyar Bali United, Privat Mbarga telah menjalani latihan perdana bersama tim barunya.
- Privat Mbarga mengaku sangat menantikan dukungan fans dari Bali United.
- Pesepak bola berusia 29 tahun tersebut mengaku telah memiliki target jangka panjang dan pendek bersama Bali United.
SKOR.id – Penyerang asing baru Bali United, Privat Mbarga sudah bergabung dengan skuad Serdadu Tridatu.
Bahkan, pemain dengan nama lengkap Jean Marie Privat Befolo Mbarga itu ikut berlatih bersama Bali United pada Minggu (26/12/2021) sore.
Pemain asal Kamerun tersebut terlihat bersemangat dalam menjalani sesi latihan perdana bersama Bali Unite.
Privat Mbarga mengatakan, dia sangat menantikan dukungan skuad Semeton Dewata meskipun hanya melalui layar kaca.
"Saya mendengar suporter di sini sangat luar biasa," tutur Privat Mbarga.
"Saya ingin menampilkan permainan terbaik untuk para suporter," ucapnya menambahkan.
Mantan pemain Svay Rieng FC tersebut mengaku memiliki target jangka pendek dan panjang terkait kontribusinya terhadap Bali United.
Untuk itu, Privat Mbarga berjanji akan bekerja keras dan membantu Bali United memperbaiki posisi di klasemen Liga 1 2021-2022.
Selain itu, gelandang serang anyar Bali United ini ingin Serdadu Tridatu bersaing menjadi juara Liga 1 musim ini.
"Saya ingin memberikan yang terbaik untuk tim dengan membantu menaikan posisi klasemen saat ini," ujar pemain yang pernah memperkuat Samut Prakan FC dari Liga Thailand.
"Bersama dengan teman-teman, saya yakin kami bisa sukses dan memberikan suporter Bali United penghargaan serta kebahagiaan kembali," kata Privat Mbarga. (*/Braja Rafi Rakasiwi)
View this post on Instagram
Berita Bali United Lainnya:
Bursa Transfer Liga 1: Bali United Resmi Pinjamkan Taufiq dan Fahmi Al Ayyubi ke Persik Kediri
Stefano Cugurra Genjot Fisik Pemain Bali United, Ini Alasannya