- David da Silva dan Bruno Cantanhede adalah duo penyerang Brasil terbaru milik Persib Bandung.
- Sebelumnya, Persib memiliki lima penyerang asal Brasil dengan berbagai peran di lini depan.
- Brasil merupakan salah satu pengekspor pemain asing terbanyak ke Liga Indonesia dan Persib salah satu yang memakai jasa pilar asal Negeri Samba.
SKOR.id - David da Silva dan Bruno Cunha Cantanhede akan menjadi penyerang baru Persib asal Brasil dalam lanjutan Liga 1 2021-2022.
Pesepak bola asal Brasil sebenarnya tak hanya untuk posisi penyerang saja yang pernah direkrut Persib.
Klub dengan julukan Pangeran Biru ini pernah punya pemain asing Negeri Samba dari posisi bek sampai gelandang di luar penyerang.
Persib hanya belum pernah memakai jasa kiper asing asal Brasil sejauh ini. Walau ada dua kiper asing pernah jadi bagian Persib.
Namun yang paling terbaru, Persib merekrut David da Silva dan Bruno Cantanhede sebagai kekuatan baru asing untuk lini depan mereka.
Sebelum duo Brasil terbaru ini, Persib punya lima pemain asal Negeri Sama untuk lini depan mulai dari striker, winger, sampai gelandang serang.
Berikut ini catatan lima penyerang Brasil milik Persib sebelum David da Silva dan Bruno Cantanhede:
Hilton Moerira
Thon, sapaan Hilton, adalah pemain Brasil yang memulai karier di Indonesia pada 2005 bersama Deltras sampai 2006.
Sempat kembali ke Brasil, dia kembali ke Deltras pada 2007 sampai 2008. Performanya pada 2008 bersama Deltras bagus, dia ke Persib.
Kala itu, Persib merekrut Jaya Hartono yang sebelumnya melatih Deltras. Hilton masuk "rombongan" Deltras yang move ke Persib.
Pada saat itu, Hilton dan Jaya datang bareng gelandang Hariono serta penyerang Airlangga Sucipto.
Masa Bakti Hilton Moreira bersama Persib adalah 2008 sampai 2011 dengan jumlah laga 67 serta sumbangan 28 gol. Dia sering dimainkan sebagai winger maupun striker.
Rafael Bastos
Nama lengkap pemain ini adalah Rafael Alves Bastos. Dia menjadi bagian Persib pada musim 2008 sampai 2009.
Pemilik tinggi 180 cm ini turun sebanyak 20 laga dengan sumbangan hanya 10 gol. Catatan yang kurang bagus sebagai striker murni.
Fabio Lopes
Striker asal Brasil bernama Fábio Lopes Alcântara pernah singgah untuk Persib pada 2008 sampai awal 2009.
Sayang, dia minim kontribusi dan striker murni ini diputus kontraknya setelah hanya dimainkan dalam lima laga serta menyumbang satu gol.
Marcio Souza
Persib merekrut pemain depan asal Brasil yang cukup berpengalaman di Liga Indonesia atas nama Marcio Souza Da Silva.
Pemain yang memiliki tendangan bebas mematikan itu membela Maung Bandung pada musim 2011-2012.
Namun sama dengan pendahulunya asal Brasil, dia hanya mengoleksi tujuh gol dari 15 laga yang dimainkan.
Itu catatan minim bagi striker murni dan kariernya bersama Persib juga hanya semusim saja. Persib adalah klub kelima yang dibela Marcio Souza di Indonesia.
Wander Luiz
Nama terakhir dari Brasil sebelum Persib merekrut David da Silva dan Bruno Cantanhede adalah Wander Luiz.
Pemain ini sempat bersinar bersama Persib di Liga 1 2020 dengan menyumbang empat dari tiga penampilannya untuk Persib.
Sayang, kompetisi gagal lanjut karena pandemi Covid-19. Tetapi, pemilik nama panjang Wander Luiz Queiroz Dias dipertahankan untuk Liga 1 musim ini.
Selama putaran pertama Liga 1 2021-2022, ternyata sumbangan gol Wander Luiz sangat minim.
Dia hanya memberikan enam gol untuk 17 penampilannya bersama Persib. Wander Luiz pun kontraknya diputus pekan lalu oleh Maung Bandung.
View this post on Instagram
Berita Persib Lainnya:
Dikabarkan Mendekat ke Persib Bandung, Bruno Matos Sapa Bobotoh
Persib Lepas Dua Striker Asing, Teddy Tjahjono Pastikan Posisi Pemain Lokal Aman
Pelatih Persib Tunggu Dua Pemain Asingnya untuk Lanjutan Liga 1 yang Dinilai Berbeda