- PSIM Yogyakarta mengeluhkan kondisi lapangan latihan di Cikarang yang tidak ideal.
- Tim pelatih PSIM Yogyakarta harus memutar otak agar program latihan mereka tidak terganggu kondisi lapangan yang buruk.
- Selain lapangan, latihan PSIM Yogyakarta juga terkendala absennya Arbeta Rockyawan dan Benny Wahyudi dalam latihan bersama.
SKOR.id - Tim pelatih PSIM Yogyakarta harus memutar otak untuk mengakali kondisi lapangan latihannya yang tidak ideal.
Hal itu perlu dilakukan agar program latihan tim PSIM Yogyakarta dalam menghadapi laga melawan PSMS Medan, Senin (20/12/2021) tetap bisa berjalan.
Dalam video latihan yang diunggah PSIM Yogyakarta di akun Instagramnya terlihat ada genangan air di beberapa bagian lapangan latihan.
Selain itu, kondisi rumput lapangan juga tidak rata. Berdasarkan informasi yang diterima PSIM, Cikarang memang tidak memiliki lapangan latihan yang bagus.
Menurut pelatih fisik PSIM, Asep Ardiansyah, kondisi lapangan yang buruk menjadi masalah terbesar Laskar Mataram saat ini.
"Ada sedikit masalah, karena kondisi lapangan latihan yang kami dapat tidak ideal. Infonya di Cikarang memang sulit mencari lapangan yang ideal," kata Asep Ardiansyah, dikutip dari laman klub.
"Tim pelatih harus memutar otak agar latihan berjalan sesuai program awal meski banyak pertimbangan terkait lapangan tidak ideal," ia menambahkan.
Sementara itu, kendala lain yang dialami skuad asuhan Seto Nurdiyantoro jelang laga melawan PSMS Medan ialah cedera pemain.
Dua pemain PSIM yang tak dapat mengikuti latihan bersama tim pada Sabtu (18/12/2021) ialah Arbeta Rockyawan dan Benny Wahyudi.
Rocky absen dalam latihan karena masih sakit dan membutuhkan istirahat untuk memulihkan kesehatannya.
Berbeda dengan Rocky, Benny Wahyudi sebenarnya hadir dalam latihan. Namun bek senior itu harus menjalani latihan terpisah usai mengalami cedera hamstring ringan.
Keduanya diharapkan bisa bergabung dengan rekan-rekan setimnya dalam latihan persiapan akhir sebelum hari pertandingan melawan PSMS.
"Ada beberapa pemain yang bermasalah seperti Roky yang masih kurang enak badan dan butuh bed rest sampai besok sehingga tadi pagi tidak bisa ikut latihan," kata Asep.
"Beny yang mengalami hamstring grad 1, tadi pagi latihan terpisah dengan fisio, diharapkan besok sudah bisa gabung latihan bersama," ia menambahkan.
Selain dua nama tersebut, Asep mengungkapkan bahwa para pemain Laskar Mataram dalam kondisi bagus dan siap diturunkan dalam pertandingan.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita PSIM lainnya:
Seto Nurdiyantoro Bersyukur PSIM Terhindar dari Kekalahan Lawan Dewa United
Hasil Dewa United vs PSIM: Laskar Mataram Selamat dari Kekalahan Berkat Gol Injury Time
Dewa United FC vs PSIM Yogyakarta: Prediksi dan Link Live Streaming