- Salah satu pemain keturunan Indonesia, Sandy Walsh, bicara soal keinginannya membela tim Merah Putih.
- Sandy Walsh menyebut dirinya intens berkomunikasi dengan staf pelatih timnas Indonesia.
- Sandy Walsh siap tampil untuk timnas Indonesia jika timnya mengizinkan.
SKOR.id - Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Sandy Walsh, mengungkapkan proses naturalisasi yang tengah ia jalani.
Sandy Walsh menjadi salah satu pemain keturunan yang diharapkan masuk ke skuad timnas Indonesia.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berharap Sandy Walsh bisa tampil di ajang Piala AFF 2020 membela Tim Garuda.
Sang pemain pun tak menolak. Sandy mengaku telah menunggu 3,5 tahun untuk mendapat panggilan membela tanah nenek moyangnya.
Sandy mengungkapkan, kendala dokumen sempat ia alami karena dirinya memegang paspor Belanda dan pernah membela timnas junior Belanda.
Namun, pemain yang berposisi bek kiri itu telah membicarakan permasalahannya dengan FIFA, federasi sepak bola dunia.
Komunikasi juga sudah dijalin Sandy dengan tim pelatih timnas Indonesia. Sandy mengaku telah intens menjalin hubungan.
"Kami pernah saling menghubungi, tapi bukan secara pribadi. Karena menurut saya bahasa Inggrisnya tak terlalu baik saat bicara dengan saya," ujar Sandy dikutip dari channel YouTube KR TV.
"Jadi saya selalu dihubungi oleh asisten pelatih yang sangat dekat dengan dia. Kami berkomunikasi dua minggu sekali tentang update bagaimana tim berjalan."
"Itu bagus dia mau berbicara dengan saya. Dia ingin saya masuk ke tim. Itu kabar bagus bagi saya untuk masuk ke tim yang besar. Saya benar-benar ingin ada di sana dan main untuk timnas Indonesia," katanya.
Pemain 26 tahun itu menyebut, setelah masalah dokumennya selesai ia akan segera bergabung dengan timnas Indonesia.
Nama Sandy juga dikabarkan masuk dalam daftar pemain timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020.
Meski begitu, Sandy pesimistis bahwa timnya, KV Mechelen, akan memberikan izin baginya.
Sebab, kompetisi Liga Belgia yang ia ikuti baru akan berakhir 27 Desember. Sementara Piala AFF tak masuk dalam agenda turnamen resmi dari FIFA.
Yang pasti, Sandy siap untuk menerima panggilan dari timnas Indonesia untuk turnamen resmi yang akan datang.
Diberitakan sebelumnya, Sandy bukanlah satu-satunya pemain keturunan yang dilirik oleh Shin Tae-yong untuk membela timnas Indonesia.
Ada beberapa nama lain yang juga sedang dipantau, seperti Jordi Amat, Mees Hilgers, dan Kevin Diks.
View this post on Instagram
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Irfan Jaya Ungkap Kekurangan Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2020
Tumbangkan Myanmar, Timnas Indonesia Makin Optimistis Tatap Piala AFF 2020
Mirip Timnas Indonesia, Italia Juga Tengah Berupaya Naturalisasi Beberapa Pemain