- Catatan sempurna Dewa United pada fase penyisihan Grup B Liga 2 2021 masih belum terhenti.
- Saat berjumpa Rans Cilegon FC pada laga pekan keenam Grup B Liga 2 2021, Dewa United sukses menang tipis.
- Ini menjadi kemenangan keenam Dewa United, sehingga mereka sukses menyapu bersih seluruh pertandingan dengan hasil positif.
SKOR.id – Rekor sempurna yang dicatatkan oleh Dewa United sepanjang fase penyisihan Grup B Liga 2 2021 masih belum terhenti, terbaru Rans Cilegon FC jadi korban.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (2/11/2021), Dewa United FC menang atas Rans Cilegon FC dengan skor 1-0.
Satu-satunya gol yang sukses dicetak anak asuh Kas Hartadi sekaligus memastikan kemenangan mereka pada laga ini disumbangkan oleh Gufroni Al Maruf (80’).
Dengan demikian, ini menjadi kemenangan keenam skuad Tangsel Warriors. Itu berarti, mereka sukses menyapu bersih seluruh laga dengan kemenangan.
Babak Pertama
Sebagai tim yang lebih diunggulkan pada pertandingan ini, Dewa United FC langsung tampil dominan atas Rans Cilegon FC.
Dominasi penguasaan bola tim asuhan Kas Hartadi sudah mulai tampak sejak 10 menit awal jalannya pertandingan babak pertama.
Sementara itu, Rans Cilegon FC juga berupaya membalas serangan. Namun demikian, belum ada peluang berarti yang didapatkan oleh kedua belah tim.
Memasuki menit ke-15, Rans Cilegon yang sempat kesulitan dalam menemukan ritme permainan mulai nyaman menguasai bola.
Distribusi bola dari kaki ke kaki mulai berjalan lancar. Sayangnya, belum ada peluang emas yang sukses diciptakan anak asuh Bambang Nurdiansyah hingga pertengahan babak pertama.
Peluang emas pertama The Prestige Phoenix, julukan Rans Cilegon FC, baru tercipta pada menit ke-27 melalui skema sepakan pojok.
Sayangnya, tandukan Cristian Gonzales belum tepat sasaran. Bola masih menyamping tipis di sisi gawang Dewa United.
Sementara itu, Dewa United yang memiliki tingkat produktivitas lebih baik dalam menciptakan peluang justru tak bisa memanfaatkannya.
Sebab, dari beberapa upaya yang dilancarkan anak asuh Kas Hartadi, tak ada satu pun sepakan yang sukses menemui sasaran.
Lima menit menjelang berakhirnya babak pertama, pertandingan sempat dihentikan oleh wasit karena Cristian Gonzales melakukan pelanggaran yang cukup keras terhadap Bhudiar.
Pemain bernomor punggung du aitu pun harus mendapatkan perawatan dari tim medis. Namun beruntung tidak ada masalah yang berarti.
Setelah laga dilanjutkan, kedua tim sama-sama gagal mencetak gol hingga babak pertama berakhir. Skor kaca mata menutup jalannya 45 pertama pada laga ini.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, intensitas serangan yang dilancarkan oleh Dewa United FC masih belum juga berhenti.
Sejak awal babak kedua, mereka melancarkan serangan yang bertubi-tubi ke jantung pertahanan Rans Cilegon FC.
Akurasi para pemain Tangsel Warriors, julukan Dewa United, sebetulnya sudah mengalami perbaikan pada babak kedua.
Ada sejumlah sepakan yang berhasil menemui sasaran. Namun, upaya Slamet Budiono dan kawan-kawan masih belum berhasil dikonversi menjadi gol.
Upaya tak kenal lelah yang dilancarkan oleh Dewa United untuk memecah kebuntuan akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-80.
Umpan tarik yang dilepaskan Rangga Muslim ke area kotak penalti sukses ditanduk dengan sempurna oleh Gufroni Al Maruf.
Ini menjadi gol terakhir yang tercipta pada pertandingan ini sekaligus menentukan kemenangan Dewa United atas Rans Cilegon dengan skor 1-0.
Daftar Susunan Pemain
Rans Cilegon FC: Kartika Ajie; Hamka Hamzah, Kurniawan, Haddam Hi Tenang, Habel Boas; Tarik El Janaby, Muharrir, Ilham Syah; Sirvi Arvani, Cristian Gonzales, Rifal Lastori
Pelatih: Bambang Nurdiansyah
Dewa United: Ahmad Gunandi; Yustinus Pae, Bhudiar Muhammad Riza, Achmad Faris Ardiansyah, Jajang Sukmara; Suhandi, Resky Fandi; Gufroni Al Maruf, Rangga Muslim, Slamet Budiono; Herman Dzumafo
Pelatih: Kas Hartadi
View this post on Instagram
Berita Skor Indeks Lainnya:
Skor Indeks Liga 2 2021: MoTM dan Rating Pemain untuk 3 Laga 28 Oktober
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: MoTM dan Rating Pemain 5 Laga 30-31 Oktober
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: MoTM dan Rating Pemain Barito Putera vs Persela