- Zahra Muzdalifah bersama timnas putri Indonesia berhasil lolos ke putaran final Piala Asia Wanita 2022.
- Zahra menilai terdapat beberapa perubahan besar terjadi dalam skuad timnas putri Indonesia.
- Jelang dimulainya putaran final Piala Asia Wanita 2022, Zahra juga menyampaikan beberapa persiapan yang akan dilakukan timnas putri Indonesia.
SKOR.id - Indonesia patut berbangga karena timnas putri Indonesia berhasil lolos ke putaran final Piala Asia Wanita 2022.
Penampilan impresif Zahra Muzdalifah bersama skuad Garuda Pertiwi mampu menggusur satu pesaingnya yaitu Singapura.
Indonesia pun melaju ke tahap berikutnya dan memberikan kejutan besar persepakbolaan putri di Asia.
Melihat hasil positif ini Zahra Muzdalifah mengungkapkan bagaimana perkembangan timnas putri Indonesia.
Mantan pemain Persija Putri ini menilai ada perkembangan besar yang terjadi di skuad Garuda Pertiwi.
"Progress sih, dari pemain juga dan dari PSSI juga yang mendukung sepak bola wanita," kata Zahra dalam sesi wawancara eksklusif bersama Skor.id.
"Jauh berkembang pesat banget dari dulu, benar-benar diperhatikan sekali sekarang," Zahra menegaskan.
Dengan lolosnya timnas putri Indonesia di ajang Piala Asia Wanita 2022, ini sekaligus mengakhiri penantian panjang selama 33 tahun.
Jelang dimulainya putaran final Piala Asia Wanita 2022, Zahra juga menyampaikan beberapa persiapan yang akan dilakukannya bersama tim.
"Tentunya lebih fokus lagilah," ucap Zahra.
Zahra juga menyampaikan bahwa semua usaha juga harus disertai dengan doa.
"99 persen usaha, 1 persen itu doa. Tanpa doa, enggak akan dapat hasil maksimal seperti ini," ujar Zahra
Pada langkah berikutnya, Zahra Muzdalizah bersama timnas putri Indonesia akan bersaing di Grup B dengan Australia, Thailand, dan Filipina.
Nantinya hanya ada dua kontestan dari masing-masing grup yang akan lolos ke fase perempat final.
Sedangkan kontestan lainnya yang berhak melaju babak delapan besar Piala Asia Wanita 2022 ialah peringkat ketiga terbaik.
Untuk lebih lengkapnya, simak video wawancara Skor.id dengan Zahra Muzdalifah di bawah ini:
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Hasil Drawing Piala Asia Wanita 2022: Timnas Indonesia Tergabung di Grup B Bersama Dua Negara ASEAN