- Liga TopSkor Cirebon siap digelar per November 2021.
- Direktur Liga TopSkor, M Yusuf Kurniawan telah melakukan workshop terkait program serta visi-misi kompetisi tersebut.
- Untuk Liga TopSkor Cirebon, kompetisi akan digelar dengan lima kelompok usia.
SKOR.id - Liga TopSkor terus melebarkan sayap untuk mencetuskan bibit-bibit pesepak bola muda melalui kompetisi berjenjang.
Untuk pertama kali, kompetisi usia muda yang sudah digelar sejak 2011 ini, akan digelar di Kota Cirebon, Jawa Barat.
Direktur Liga TopSkor, M Yusuf Kurniawan sudah menggelar workshop bersama para koordinator kompetisi, dan pelatih sekolah sepak bola (SSB) yang ada di Cirebon.
Berlokasi di Gedung KONI Cirebon, dalam workshop tersebut, pria yang karib disapa Yuke itu memaparkan dan melakukan sosialisasi program, hinga visi dan misi Liga TopSkor.
Liga TopSkor zona Cirebon siap digelar pada awal November 2021 sampai Maret 2022.
Dalam pertemuan itu, diputuskan bahwa Liga TopSkor Cirebon akan menggelar lima kelompok usia.
Lima strata usia yang akan digelar di Liga TopSkor Cirebon adalah U-10, U-12, U-13, U-15, dan U-17.
Perlu diketahui, penyelenggaraan Liga TopSkor Cirebon ini juga bersinergi dengan Asosiasi Kota (Askot) PSSI Cirebon.
Masuknya Cirebon sebagai anggota baru Liga TopSkor, melengkapi region yang sudah lebih dulu.
Sebelumnya ada Jakarta, Bandung, Lampung, Pati, Madiun, Batam, Palu, Balikpapan, hingga Papua.
Pada Oktober 2021 ini adalah periodeisasi pendaftaran bagi tim peserta yang ingin berpartisipasi.
Apabila berminat dan ingin melakukan pendaftaran, bisa menghubungi kontak yang tertera pada unggahan via instagram resmi @ligatopskor_cirebon.
Liga TopSkor dikenal sebagai kompetisi yang memunculkan pesepak bola muda terbaik.
Tidak sedikit para alumni Liga TopSkor yang memperkuat timnas Indonesia kelompok usia hingga level senior.
Sebut saja, mantan pemain timnas U-16 dan U-19 Indonesia, Amiruddin Bagas Kaffa, Amiruddin Bagus Kahfi, Andre Oktaviansyah, Rendy Juliansyah, Fajar Fathur Rahman, Mochammad Supriadi dan masih banyak lagi.
Bahkan saat ini, ada dua pemain jebolan Liga TopSkor yang memperkuat timnas Indonesia pada play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 di Thailand.
Dua nama itu adalah gelandang Syahrian Abimanyu dan kiper Muhammad Riyandi.
View this post on Instagram
Berita Liga TopSkor Lainnya:
Alumni Liga TopSkor Pecahkan Rekor Pemain Termuda Liga 1 2021-2022
Adik Kandung Evan Dimas Unjuk Gigi di Seri Nasional Liga TopSkor
Seri Nasional Liga TopSkor Gairahkan Madiun Mulai Akhir Pekan Ini