- PSIS Semarang mengumumkan dua pemainnya, Alfeandra Dewangga dan Eka Febri, mendapat panggilan TC timnas U-23 Indonesia.
- Alfeandra Dewangga dan Eka Febri menyusul Pratama Arhan yang lebih dulu bergabung dengan tim Garuda Muda.
- Rencananya, Dewa dan Eka akan terbang ke Jakarta untuk mengikuti pemusatan latihan pada 9 Oktober mendatang.
SKOR.id - Dua pemain muda PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga Santosa dan Eka Febri Yogi Setiawan, mendapat panggilan untuk membela timnas U-23 Indonesia.
Seperti diketahui, timnas U-23 Indonesia akan menggelar pemusatan latihan di Tajikistan sekaligus menjalani pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Alfeandra Dewangga dan Eka Febri pun menyusul pemain lain PSIS Semarang, Pratama Arhan, yang lebih dulu mendapat panggilan untuk membela timnas senior sekaligus timnas U-23 Indonesia.
Pemanggilan Dewangga dan Eka Febri ke timnas U-23 Indonesia mendapat respons positif dari CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi. PSIS tak merasa berat untuk melepas dua pemainnya ke timnas Indonesia.
Padahal, Dewangga dan Eka Febri akan absen membela tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar sekitar 25 hari.
Keduanya akan mengikuti TC Timnas Garuda Muda pada 9 Oktober - 1 November mendatang.
"Selamat untuk Dewangga dan Eka. Ini hasil kerja keras kalian," kata Yoyok Sukawi, dikutip dari laman resmi PSIS Semarang.
Tak hanya memberi selamat, Yoyok Sukawi juga memberi pesan kepada Dewangga dan Eka Febri agar memaksimalkan kesempatan untuk membela timnas U-23 Indonesia.
Ia berharap keduanya dapat memberi kontribusi nyata kepada skuad Garuda Muda ketika berkiprah di babak kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
"Tunjukkan penampilan yang maksimal selama di Tajikistan dan semoga membawa Indonesia lolos ke Piala Asia U-23," ujar Yoyok Sukawi.
Dewangga dan Eka Febri dijadwalkan akan berangkat ke Jakarta pada 9 Oktober. Keduanya. bersama skuad timnas U-23 Indonesia lainnya baru terbang ke Tajikistan pada 12 Oktober mendatang.
Sementara itu, Dewangga mengaku bersyukur atas pemanggilan dari timnas U-23 Indonesia. Apalagi manajemen klub juga sudah memberi restu kepadanya untuk membela timnas.
Pemilik lima penampilan di Liga 1 2021-2022 itu berjanji akan memberikan kemampuan terbaiknya untuk timnas U-23 Indonesia. Ia ingin skuad Garuda Muda dapat melangkah lebih jauh di Piala Asia U-23.
"Alhamdulillah, yang pertama bersyukur. Bismillah akan memberi penampilan yang maksimal dan semoga bisa membawa Indonesia lolos di ajang Piala Asia U-23," ucap bek berusia 20 tahun tersebut.
Ungkapan serupa juga dinyatakan Eka Febri. Meski ia baru tampil sekali di Liga 1 2021-2022, ia sangat bersyukur mendapat kesempatan untuk membela timnas U-23 Indonesia.
Kesempatan ini tak akan disia-siakan untuk menimba ilmu dari pelatih Shin Tae-yong maupun para pemain timnas U-23 lainnya.
"Bersyukur alhamdulillah. Akan saya manfaatkan sebaik-baiknya untuk mendapatkan ilmu dan akan semaksimal mungkin untuk mengikuti TC," ujar Eka Febri.
View this post on Instagram
Berita PSIS Semarang Lainnya:
Hasil Persebaya vs PSIS Semarang: Menang, Laskar Mahesa Jenar Tempel Bhayangkara FC
Hasil PSIS Semarang vs Madura United: Berakhir Imbang, Mahesa Jenar Belum Terkalahkan
Hasil Arema FC vs PSIS Semarang: Singo Edan Kembali Gagal Raih Kemenangan