- Pemain naturalisasi Persija Jakarta, Otavio Dutra, merasa senang kompetisi Liga 1 2021-2022 akan segera bergulir.
- PSSI dan PT LIB telah memutuskan akan menggulirkan Liga 1 2021-2022 pada 20 Agustus mendatang.
- Otavio Dutra memiliki sebuah harapan dan imbauan terkait rencana penyelenggaraan Liga 1 2021-2022.
SKOR.id - PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah memastikan Liga 2021-2022 akan bergulir pada 20 Agustus mendatang.
PT LIB sebagai operator kompetisi juga sudah mendapatkan persetujuan dari para klub peserta Liga 1 2021-2022 soal tanggal tersebut.
Kabar dari PSSI dan PT LIB terkait penyelenggaraan Liga 1 2021-2022 itu pun direspons pemain naturalisasi Persija Jakarta, Otavio Dutra.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Bek kelahiran Fortaleza, Brasil, itu mengharapkan bahwa Liga 1 2021-2022 benar-benar bisa bergulir pada 20 Agustus.
"Saya sangat senang dan bersyukur dengar kabar terkait dengan berlangsungnya kompetisi tersebut," kata Dutra kepada awak media.
"Semoga tidak ada perubahan lagi untuk masalah kompetisi ini. Karena kami sudah lama menunggu," ia menambahkan.
Lebih lanjut eks-bek Persebaya Surabaya itu mengungkapkan kalau masyarakat Indonesia juga sudah rindu dengan adanya kompetisi sepak bola di Tanah Air.
Jika kompetisi bergulir pada 20 Agustus 2021, ia mengimbau agar masyarakat tertib menonton siaran sepak bola dari rumah masing-masing.
"Masyarakat sudah tunggu lama, 15 bulan kurang lebih untuk masalah kompetisi ini," ujar pemain berusia 37 tahun itu.
"Semoga tanggal 20 liga mulai dan masyarakat bisa nonton di rumah dan senang juga karena setiap hari ada pertandingan dan orang bisa senang di rumah saja," ia menjelaskan.
Adapun para pemain Persija tampak sudah berkumpul kembali untuk menatap Liga 1 2021-2022 yang akan digelar beberapa pekan ke depan.
Melalui Instagram resmi klub, para pemain Persija mulai berdatangan dan langsung menjalani tes usap Covid-19 atau swab test, Kamis (5/8/2021).
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
View this post on Instagram
Berita Persija Lainnya:
Persija Mulai Agenda Persiapan Liga 1 2021-2022, Berharap Tak Ada Lagi Penundaan
Sebulan Libur Latihan, Kondisi Kebugaran Pemain Persija di Kisaran 40 Persen