- Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik memberikan suntikan motivasi untuk Asnawi Mangkualam.
- Sebab, Kim Gil-sik memahami jika Asnawi Mangkualam tengah kecewa karena gagal mengeksekusi penalti ketika Ansan Greeners tumbang di kandang.
- Selain itu, pelatih Ansan Greeners meminta Asnawi Mangkualam Bahar untuk segera bangkit dan bermain dengan percaya diri seperti laga sebelumnya.
SKOR.id – Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik meminta Asnawi Mangkualam Bahar untuk segera bangkit dari keterpurukan setelah gagal mengeksekusi penalti.
Kegagalan itu terjadi ketika Asnawi ditunjuk sebagai eksekutor sepakan 12 pas ketika Ansan Greeners menjamu Gimcheon Sangmu FC di Stadion Ansan Wa, Sabtu (24/7/2021).
Sang juru taktik itu menyadari sepenuhnya bahwa Asnawi merasa kecewa karena dia gagal menuntaskan tugasnya dengan baik.
Apalagi, andai saja pemain berusia 21 tahun itu berhasil mencetak gol, tentu Ansan Greeners bisa terhindar dari kekalahan.
Meskipun demikian, Kim Gil-sik tak ingin menyalahkan Asnawi karena gagal mengeksekusi penalti. Bahkan, pelatih 42 tahun itu terus menyemangati anak asuhnya tersebut.
Kim berharap, mantan pemain PSM Makassar itu segera bangkit dan kembali tampil percaya diri seperti laga-laga sebelumnya.
“Asnawi mungkin kecewa, tapi kami masih punya pertandingan berikutnya. Saya berharap dia segera bangkit dan lebih percaya diri,” kata Kim Gil-sik, dikutip dari Goal Korea.
“Saya ingin berterima kasih kepada semua pemain, karena telah melakukan yang terbaik pada pertandingan hari ini,” ujarnya melanjutkan.
Sebetulnya, Kim Gil-sik juga menyadari apabila kekecewaan tersebut tak hanya dirasakan oleh Asnawi yang menjadi eksekutor.
Pemain asal Brasil, Anderson Canhoto, juga bisa dibilang menjadi biang dari kegagalan Ansan Greeners mencetak gol penyama kedudukan.
Sebab, sebetulnya eksekusi pertama yang dilakukan Asnawi berhasil merobek gawang Gimcheon Sangmu FC.
Sayangnya, wasit justru menganggap bahwa eksekusi yang dilakukan Asnawi tidak sah dan meminta mantan pemain PSM itu untuk mengulangi sepakannya.
Hal ini karena wasit menilai bahwa Anderson Canboto sudah melakukan pergerakan ke dalam kotak penalti sebelum Asnawi menyepak bola.
Pada akhirnya, eksekusi kedua yang dilakukan Asnawi justru gagal. Sebab, bola malah melambung tinggi di atas mistar gawang.
Kim Gil-sik berharap, Asnawi Mangkualam dan Anderson Canboto bisa segera melupakan kekalahan ini.
Bahkan, mantan pelatih timnas U-15 Korea Selatan ini bakal melakukan pendekatan personal kepada dua anak asuhnya tersebut.
“Tentu saja itu adalah bagian yang sangat mengecewakan ketika Canhoto masuk sebelum dia (Asnawi) menendangnya. Namun, itu bukan kesengajaan dia masuk lebih dulu,” ujar Kim.
“Saya pikir, itu akan sulit bagi saya juga. Asnawi dan Canhoto harus semangat. Asnawi harus mengatasi dirinya sendiri. Saya akan memberitahunya tentang itu,” ia menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Asnawi Mangkualam Bahar Lainnya:
Sepakan Pertama Asnawi Mangkualam Masuk dan Dianulir, Ansan Greeners Tumbang
Pedasnya Komentar Netizen Bisa Merusak Hubungan Asnawi dengan Pemain Ansan Greeners
Tunjuk Asnawi Jadi Eksekutor Penalti, Pelatih Ansan Greeners Punya Tujuan Penting