- Persita Tangerang mendatangkan winger lokal, Andre Agustiar Prakoso.
- Manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara menilai Andre Agustiar adalah pemain unik.
- I Nyoman Suryanthara berharap Andre Agustiar cepat beradaptasi dengan skuad Persita Tangerang.
SKOR.id - Persita Tangerang resmi merekrut winger lokal, Andre Agustiar Prakoso dalam persiapan ke Liga 1 2021-2022.
Sebelum resmi menjadi menjadi pemain Persita Tangerang, Andre Agustiar melewati masa percobaan atau trial selama hampir sepekan.
Manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara turut mengomentari kedatangan Andre Agustiar.
Menurut I Nyoman Suryanthara, mantan pilar Badak Lampung FC merupakan pemain yang unik.
“Andre ini kan cukup unik, karena memang posisi bermainnya bisa beragam," kata Nyoman Suryanthara dalam laman resmi Persita.
Pemain asal Kediri, Jawa Timur itu bisa menempati posisi winger, gelandang, hingga fullback.
I Nyoman Suryanthara berharap skema yang diterapkan pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro cocok dengan Andre Agustiar.
"Semoga, dia bisa beradaptasi dengan baik dan juga bisa mengikuti skema permainan dari pelatih supaya potensinya juga bisa dimaksimalkan di lapangan nanti,” ucap Nyoman Suryanthara.
Sebelum merekrut Andre Agustiar, Persita Tangerang resmi mengikat kontrak gelandang Brasil, Harrison Cardoso.
Harrison Cardoso meneken kontrak satu musim bersama skuad Pendekar Cisadane, julukan Persita.
Saat ini, kekuatan asing Persita Tangerang menuju Liga 1 musim baru juga telah lengkap ada empat nama.
Para pemain asing itu antara lain bek asal Inggris, Adam Mitter, lalu gelandang dari Korea Selatan, Bae Sin-yeong, plus duo Brasil, striker Alex Goncalves dan Harrison Cardoso.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Persita Tangerang Lainnya:
Gelandang Asing Persita Bandingkan Sepak Bola Indonesia dengan Thailand
Persita Tangerang Tanggapi Santai Penundaan Start Liga 1 2021-2022
Lengkapi Puzzle Pemain Asing, Persita Tangerang Rekrut Gelandang Brasil