- Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian merasa belum tampil maksimal pada Piala Menpora 2021.
- Piala Menpora 2021 telah menjadi pelajaran bagi Ezra Walian dan Persib untuk berkembang menuju Liga 1 2021-2022.
- Ezra Walian sangat antusias menyambut kembali latihan Persib setelah libur lebaran, menyambut Liga 1 2021-2022.
SKOR.id - Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian tampil menonjol sebab menunjukkan performa impresif di Piala Menpora 2021.
Main dalam enam laga, Ezra Walian berhasil mencetak tiga gol dan menempatkannya sebagai pencetak gol terbanyak Persib di Piala Menpora 2021, bersama Frets Butuan.
Performa Ezra Walian di Piala Menpora 2021 pun membuatnya mendapatkan banyak pujian. Akan tetapi, ia enggan jemawa hingga lantas berpuas diri.
Dikatakan Ezra Walian, performanya di Piala Menpora 2021 belum maksimal. Sehingga, ia harus bekerja keras untuk memaksimalkan potensinya, demi memberikan kontribusi lebih bagi Persib di Liga 1 2021-2022.
"Saya harus melanjutkan itu (penampilan di Piala Menpora 2021), dengan bekerja keras, bermain dengan baik dan juga bersama tim kami harus bisa bermain dengan lebih baik," kata Ezra Walian.
"Setiap saat, setiap latihan, selalu membaik. Jadi besar harapan saya ketika liga dimulai, kami bisa melanjutkan performa ketika kami mengakhiri (Piala Menpora)," ia menambahkan, di Graha Persib, Sabtu (22/5/2021).
Pemain berusia 23 tahun ini bertekad membawa Persib menjadi juara Liga 1 2021-2022. Klub berjulukan Maung Bandung itu sejatinya punya modal bagus.
Parameternya adalah Piala Menpora 2021. Dalam kiprahnya di turnamen pramusim itu, Persib menjadi runner-up.
Performa Maung Bandung tidak bisa dikatakan buruk. Dari delapan laga, empat kemenangan diraih, dengan empat laga lainnya berakhir dengan dua imbang dan dua kalah.
Dikatakan Ezra Walian, tampil di Piala Menpora 2-21 adalah momen yang cukup bagus bagi Persib dalam mematangkan persiapan di kompetisi.
"Tentunya, selama turnamen kami bisa bermain dengan sangat baik, hanya di dua pertandingan terakhir yang tidak bagus," kata Ezra Walian.
"Tapi secara keseluruhan kami bermain bagus. Dan kami juga memainkan banyak pertandingan, jadi itu tidak masalah," ia menambahkan.
Hasil akhir memang bukan hal yang penting di turnamen pramusim. Sebab, esensi dari digelarnya Piala Menpora 2021 adalah medium pematangan persiapan tim sebelum tampil di Liga 1 2021-2022.
Setelah tampil di Piala Menpora 2021, Persib akan mulai melanjutkan program persiapan lanjutan menghadapi Liga 1 pada Senin (24/5/2021).
Ezra Walian pun sangat antusias menatap sesi latihan perdana Persib setelah libur lebaran.
"Setelah jeda, semua berkumpul lagi dan semuanya senang karena bisa berlatih lagi. Jadi diharapkan Senin nanti semuanya bisa datang," ujar pemain berdarah belanda itu.
"Kami terus berlatih setiap hari karena mendapat program dari pelatih. Kami harus tetap berlatih setiap hari dan saya rasa kondisi kami tetap bagus," ia menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persib Lainnya:
Tekad Bek Muda Persib Perbaiki Kesalahan di Piala Menpora 2021
Robert Alberts Telah Tetapkan Tenggat Berkumpul bagi Pemain Persib Bandung