- Persis Solo resmi kembali mendatangkan kiper yang lama merantau, Wahyu Tri Nugroho.
- Wahyu Tri Nugroho pernah memperkuat Persis Solo medio 2006 sampai 2009.
- Klub terakhir yang diperkuat Wahyu Tri Nugroho adalah Bhayangkara Solo FC.
SKOR.id - Persis Solo masih belum selesai berburu pemain untuk mengarungi Liga 2 2021 dan Wahyu Tri Nugroho mereka pulangkan.
Satu pemain berposisi sebagai penjaga gawang, Wahyu Tri Nugroho diperkenalkan sebagai pilar baru Persis Solo.
Persis Solo merekrut Wahyu Tri Nugroho dari klub tetangga, yakni Bhayangkara Solo FC.
Bisa dibilang, Wahyu Tri Nugroho adalah anak hilang yang kembali pulang ke kampung halaman.
Tercatat, Wahyu Tri pernah memperkuat Persis selama tiga musim pada 2006 sampai 2009. Setelah itu, dia merantau ke Bantul dan Jakarta.
"Datang sebagai pemuda, pulang sebagai lelaki seutuhnya," tulis Persis di intagram resmi mereka.
"Untuk mimpi yang belum terwujud, untuk cita-cita yang sempat berjarak di depan mata. Selamat datang kembali, Wahyu Tri Nugroho."
Belakangan, pelatih Bhayangkara Solo FC mempercayakan lelaki yang akrab disapa Rambo ini menjadi kiper utama.
Sebelum hengkang ke klub berjulukan Laskar Sambernyawa itu, dia memperkuat Bhayangkara Solo FC selama enam tahun.
Pertama kali ia datang untuk memperkuat Bhayangkara Solo FC pada 2015. Total 53 pertandingan dilakoni oleh Wahyu Tri Nugroho.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persis Solo Lainnya:
Akui Banyak Tawaran dari Klub Liga 2, Ini Cerita Beto Bisa Gabung Persis Solo
CEO Bali United Punya Satu Tujuan Pinjamkan Gelandang Muda Ini ke Persis Solo
Resmikan Miftahul Hamdi, Persis Solo Semakin Beraroma Persiraja