- PSSI memastikan belum ada rencana mengubah regulasi Liga 1 2021-2022.
- Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan pihaknya belum membahas terkait dengan regulasi yang akan digunakan pada saat kompetisi nanti.
- Sebelumnya muncul wacana pengurangan kuota pemain asing dari 3+1 menjadi 2+1 di Liga 1 2021-2022.
SKOR.id - Beredar sejumlah kabar bahwa akan ada beberapa perubahan dalam regulasi Liga 1 musim 2021-2022.
Yang paling santer terdengar adalah wacana untuk mengurangi kuota pemain asing di Liga 1 menjadi hanya tiga pemain (2 bebas + 1 Asia).
Sebelumnya, sejak era Liga 1 musim 2018 kuota pemain asing yang diberlakukan yakni 3+1.
Kemudian muncul kembali wacana kompetisi Liga 1 2021-2022 tanpa adanya sistem degradasi karena alasan pandemi Covid-19.
Namun sampai dengan saat ini, PSSI mengaku belum membahas terkait dengan regulasi yang akan digunakan pada saat kompetisi nanti.
Kepastian itu disampaikan langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi.
Yunus mengatakan masih belum ada pembahasan soal regulasi baru untuk Liga 1 2021-2022 dan sejauh ini masih akan menggunakan regulasi yang lama.
Sejauh ini banyak yang beranggapan akan ada banyak perubahan dari regulasi Liga 1 menyesuaikan dengan situasi pandemi Covid-19.
Namun lelaki yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI dan Ketua Asprov Kalimantan Timur ini menjelaskan perubahan regulasi hanya bisa dilakukan melalui rapat exco.
"Soal regulasi Liga 1 itu diputuskan oleh Exco PSSI yang nanti setelah itu akan diserahkan ke PT LIB (Liga Indonesia Baru) untuk disampaikan kepada klub-klub yang akan mengarungi Liga 1 dan 2," kata Yunus Nusi kepada awak media.
"Jadi PSSI belum memutuskan regulasi soal pemain dan segala macam. Yang jelas selama itu belum diputuskan tak akan ada perubahan berarti untuk saat ini, masih seperti yang lama," ia menambahkan.
Yunus juga membantah pihaknya akan melakukan pengurangan slot legiun asing peserta Liga 1. Menurutnya, PSSI belum ada pembicaraan jauh ke arah sana.
"Kami tidak tahu kabar dari siapa dan dari mana itu. Yang seharusnya minta dari kawan-kawan klub itu, kan kalau enggak ke PSSI ya ke PT LIB," Yunus Nusi menjelaskan.
"Jadi sampai saat ini masih sama, toh kalau ada perubahan juga harus keputusan Exco PSSI. Itu pun tetap mengakomodir keinginan, saran, dan pendapat dari klub. Kami tetap harus menghargai saran dari klub," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Rahmad Darmawan Bersuara soal Rencana Liga 1 2021-2022 Dipusatkan di Jawa
Persija Jakarta Akan Menarik Diri dari Liga 1 2021 jika Suporter Tak Taat Protokol Kesehatan
Wonderkid Persib Berharap Masih Terus Dipercaya hingga Bermain di Liga 1 2021