- Kim Jeffrey Kurniawan menunjukkan kontribusi nyata hingga sukses mengantarkan PS Sleman jadi tim peringkat 3 di Piala Menpora 2021.
- Penampilan apik bersama PS Sleman di Piala Menpora 2021 masih membuat Kim Kurniawan merasa "lapar".
- Kim Kurniawan juga mengakui sempat mengalami kesulitan di awal-awal laga PS Sleman kala masih di fase grup Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Gelandang PS Sleman, Kim Jeffrey Kurniawan, menunjukkan kontribusi besar saat timnya menjadi tim peringkat ketiga di Piala Menpora 2021.
Kim Kurniawan yang baru bergabung dengan PS Sleman pada 28 Februari 2021 telah tampil selama delapan pertandingan untuk skuad asuhan Dejan Antonic.
Peran Kim Kurniawan di lini tengah klub berjulukan Elang Jawa pun tak tergantikan selama mengarungi ajang Piala Menpora 2021.
Kim Kurniawan mencatatkan 720 menit main untuk PSS dan dari situ ada 300 umpan, 6 umpan kunci, 3 umpan silang dan 14 umpan kepala.
Gelandang bernomor punggung 23 itu juga sukses melakukan 23 tekel, 30 intersep, dan 10 sapuan pada Piala Menpora 2021.
Meski telah memberikan penampilan yang baik, Kim Kurniawan tak mau cepat-cepat berpuas diri. Ia selalu terbuka untuk menerima evaluasi dari tim pelatih.
Selama tampil di Piala Menpora 2021, eks-gelandang Persib Bandung itu merasa belum dapat tampil maksimal, sehingga ia masih "lapar" meningkatkan kemampuannya.
"Tapi target saya masih jauh lebih tinggi, dengan data-data yang ada pasti nanti akan dievaluasi bersama tim pelatih," kata Kim Kurniawan.
"Saya secara individu selalu lapar untuk improve lagi karena tentunya performa saya belum mencapai 100 persen," ia menambahkan.
Kim menjelaskan, catatan bagus yang ditorehkannya di Piala Menpora 2021 tak seluruhnya berjalan mulus.
Gelandang kelahiran 23 Maret 1990 ini mengaku sempat kesulitan pada awal-awal turnamen, terutama dalam berbagai pertandingan di fase grup.
"Tentunya awal yang tidak gampang karena setelah vakum selama setahun dengan persiapan minim pasti susah untuk mencapai top performa," ujar Kim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PS Sleman Lainnya:
PS Sleman Sumbang Nama Terbanyak di Daftar Nominasi Pemain Terbaik Piala Menpora 2021
Kim Jeffrey Kurniawan Buka Peluang Pensiun di PS Sleman
Raih Peringkat Ketiga Piala Menpora 2021, PS Sleman Kantongi Miliaran Rupiah