- Timnas Indonesia akan memulai persiapan untuk menatap kelanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 putaran kedua zona Asia.
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memastikan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan tiba di Jakarta awal bulan depan.
- Meski berada di Korea Selatan, Mochamad Iriawan menyebut Shin Tae-yong juga memantau para pemain di Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memastikan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan tiba di Indonesia pada 2 Mei 2021.
Pada 1 Mei 2021, timnas Indonesia dijadwalkan akan menggelar pemusatan latihan atau training center (TC) di Jakarta.
Agenda TC yang digelar timnas Indonesia sebagai persiapan menatap kelanjutan laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Jika waktu persiapan timnas Indonesia tepat waktu dan tidak berubah, maka bisa dipastikan Shin Tae-yong tam memimpin latihan perdana skuad Garuda.
"Shin Tae-yong kembali pada 2 Mei, kami atur protokol dan segala macamnya," kata Mochamad Iriwan saat ditemui di Kemenpora, Rabu (21/2/2021).
Terkait soal pemanggilan pemain, Iriawan mengatakan mutlak keputusan dari pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Meski berada di Korea Selatan, mantan Kapolda Metro Jaya dan Jawa Barat itu menyebut, Shin Tae-yong tetap memantau pemain di Piala Menpora 2021.
"Dia (Shin Tae-yong) tetap memperhatikan pertandingan (di Piala Menpora) video juga dikirim," ujar Iriawan.
"Rekaman pertandingan ada di youtube juga beberapa pemain sudah ada dalam catatan dia untuk nanti ikut TC," ucap Iriawan mengungkapkan.
Pasukan Merah Putih akan menghadapi tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Juni 2021 di Uni Emirat Arab (UEA).
Perjuangan timnas Indonesia dimulai 3 Juni 2021, mereka akan melawan Thailand.
Kemudian pada 7 Juni 2021, skuad Garuda menghadapi Vietnam dan terakhir bersua tuan rumah Uni Emirat Arab, 11 Juni 2021.
Namun sebelum itu, timnas Indonesia akan menggelar dua kali uji coba di UEA.
Pertama menghadapi timnas Afghanistan pada 25 Mei 2021. Lalu, anak asuh Shin Tae-yong menjajal kekuatan timnas Oman pada 29 Mei 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
AROMA VIETNAM DI LIGA JEPANG @J_League_En
Bangkitnya sepak bola Vietnam dalam dua dekade terakhir beriringan dengan para pemain mereka yang mulai berkelana ke luar negeri, tak terkecuali Negeri Sakura.
Siapa saja mereka?
Simak selengkapnya: https://t.co/Gkc86mQNcz pic.twitter.com/gwokdNamLO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 15, 2021
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
7 Mantan Pemain Timnas Indonesia yang Jadi Pelatih Kepala Peserta Piala Menpora 2021
Jajal Kekuatan Timnas Indonesia, Oman Panggil 29 Pemain dan Ini Daftarnya