- Asnawi Mangkualam Bahar bersama Ansan Greeners merasakan hasil imbang saat tandang.
- Ini laga perdana Asnawi Mangkualam bermain untuk Ansan Greeners di kasta kedua Liga Korea atau K League 2 2021.
- Sebelumnya, Asnawi Mangkualam dimainkan Ansan Greeners di laga Piala FA Korea Selatan 2021.
SKOR.id - Ansan Greeners yang diperkuat Asnawi Mangkualam Bahar bermain imbang pada laga terbaru K League 2 2021, Sabtu (3/4/2021) waktu setempat.
Busan I'Park ditahan tamunya, Ansan Greeners dengan skor 1-1 di Gudeok Sports Complex.
Ini adalah partai pekan kelima kasta kedua Liga Korea Selatan atau K League 2 musim 2021.
Ansan Greeners unggul terlebih dulu pada menit ke-42 lewat gol dari penyerang Choi Geon-joo.
Gol pembuka laga ini merupakan hasil umpan matang dari Kim Ryun-do kepada Choi Geon-joo.
Keunggulan tim tamu bertahan sampai jeda pertandingan, walau awal babak kedua tuan rumah langsung menyerang.
Jung Hoon-sung pada menit ke-66 sukses membuat gol penyama memaksimalkan assist dari An Byong-jun.
Skor imbang ini bertahan sampai pertandingan usai. Pada laga ini, pemain Ansan Greeners asal Indonesia, Asnawi Mangkualam dimainkan sebagai starter.
Uniknya, Asnawi Mangkualam diturunkan sebagai penyerang kanan Ansan Greeners. Dia mengapit striker Kim Ryun-do bersama Choi Geon-joo di sisi kiri.
#STARTING_XI ???? 부산아이파크 (BUSAN IPARK) ???? 4.3(Sat) 4:00PM ???? 구덕운동장 (Gudeok Sports Complex) ???? 생활체육TV, NAVER TV, afreeca...Dikirim oleh 안산 그리너스 FC - Ansan Greeners FC pada Jumat, 02 April 2021
Pelatih Ansan Greeners Kim Gil-sik memainkan eks-pemain PSM Makassar ini selama sejam semenit.
Sebab, Lim Jae-hyuk dimasukkan pada menit ke-61 untuk menjadi suksesor Asnawi Mangkualam Bahar.
Ini laga resmi kedua Asnawi Mangkualam Bahar di Korea Selatan. Sebelumnya, dia mendapatkan kesempatan melakoni debut bersama klub barunya Ansan Greeners pada akhir Maret 2021.
Dia dipercaya tampil sebagi starter saat Ansan Greeners bertemu Yangpyeong FC pada babak 32 besar Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).
Debut pemain timnas Indonesia itu berakhir manis. Asnawi turut andil dalam kemenangan Ansan Greeners 1-0 atas tim kasta keempat Korsel tersebut.
Dengan kemenangan ini, skuad yang dilatih Kim Gil-sik itu pun berhak lolos ke putaran ketiga.
Mereka sudah ditunggu Chungnam Asan FC, yang juga berkompetisi di kasta kedua Liga Korea Selatan.
Asnawi Mangkualam yang diturunkan di posisi aslinya bek sayap kanan, tampil percaya diri sepanjang pertandingan meskipun ini adalah laga pertamanya di sepak bola Korsel.
Kendati demikian, Asnawi terlihat butuh waktu lebih dalam adaptasi. Dalam laga debutnya, Asnawi memang terlihat jarang melakukan overlap membantu serangan dari sisi sayap.
Seperti yang kerap ia lakukan saat membela timnas Indonesia maupun PSM Makassar. Asnawi lebih banyak berada di sektor pertahanan ketimbang turut membantu penyerangan.
Meski demikian, Asnawi Mangkualam memperlihatkan kerja keras yang luar biasa sepanjang laga.
Pemuda kelahiran Makassar itu memperlihatkan ciri khasnya sebagai pemain yang tidak kenal lelah di lapangan.
Tidak hanya itu, Asnawi juga turut mencatat sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang bermain di laga kompetitif di kompetisi Korea Selatan.
Seperti diketahui, Asnawi Mangkualam dikontrak Ansan Greeners selama satu tahun dengan opsi perpanjangan jika performanya memuaskan pelatih dan manajemen klub.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Asnawi Mangkualam Lainnya:
Momen Unik dalam Konferensi Pers Asnawi Mangkualam, Penuh Masalah dan Terkendala Bahasa
Asnawi Mangkualam Debut dan Main Penuh, Ansan Greeners Raih Kemenangan
Pelatih Ansan Greeners Ungkap Alasan Belum Mainkan Asnawi Mangkualam