- Hasil drawing grup turnamen Piala Menpora 2021 menempatkan Persebaya dan PSS Sleman dalam Grup C bersama Persik, Persela, dan Madura United.
- Pelatih Persebaya, Aji Santoso, menjelaskan jika anak asuhnya siap menghadapi lawan-lawannya.
- Meski harus menghadapi beberapa tim kuat di Grup C, skuad Persebaya tetap optimistis mampu menembus babak perempat final Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Hasil drawing grup turnamen Piala Menpora 2021 menempatkan Persebaya Surabaya dan PSS Sleman dalam Grup C, bersama Persik Kediri, Persela Lamongan, dan Madura United.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso, menjelaskan bahwa anak asuhnya siap menghadapi lawan-lawannya. Aji Santoso tak ambil pusing soal siapapun lawan Persebaya.
"Saya sudah sampaikan dari awal, mau main di mana pun, lawan siapapun kami siap," kata Aji Santoso dikutip dari laman resmi klub.
Ketimbang memikirkan lawan-lawan di Grup C, eks-pelatih timnas Indonesia itu lebih berfokus pada persiapan timnya.
Aji yakin, jika ia dapat menyusun kekuatan skuad Bajul Ijo dengan sebaik mungkin, maka Persebaya akan mampu memberikan hasil terbaik untuk para pendukungnya.
Eks-pelatih Arema FC itu juga tak mau menganggap remeh klub-klub yang satu grup dengan Persebaya.
Meski harus menghadapi beberapa tim kuat di Grup C, skuad Persebaya tetap optimistis mampu menembus babak perempat final Piala Menpora 2021.
"Tidak ada yang bisa kami anggap ringan. Tetapi kami tetap optimistis untuk bisa lolos ke babak berikutnya," ujar Aji menambahkan.
Adapun pertandingan-pertandingan Grup C Piala Menpora 2021 akan dilangsungkan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Hingga saat ini, klub-klub kontestan Piala Menpora 2021 masih menunggu jadwal pertandingan resmi yang dijanjikan akan segera dirilis PSSI dan PT LIB, selaku penyelenggara.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persebaya Lainnya:
Pesan Aji untuk Pemain Persebaya di Timnas agar Terus Fight
Persebaya Pede Sambut Piala Menpora 2021 Tanpa Tambah Sesi Latihan