- Bhayangkara FC resmi menunjuk Simon McMenemy sebagai direktur teknik tim.
- Simon McMenemy mengungkapkan alasannya menerima pinangan untuk kembali ke Bhayangkara FC.
- Simon McMenemy akan mendampingi Paul Munster selaku pelatih Bhayangkara FC.
SKOR.id - Mantan pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, kembali ke tim lamanya sebagai direktur teknik.
Bhayangkara FC resmi kembali mendatangkan sosok lama di tim kepelatihan, yakni Simon McMenemy.
Simon McMenemy juga tampak hadir dalam sesi latihan Bhayangkara FC yang digelar di Stadion UNS, Solo, Selasa (2/3/2021).
Simon mendampingi pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, yang sibuk memberi arahan kepada para pemain.
Simon adalah pelatih yang membawa Bhayangkara FC juara Liga 1 2017. Ia juga pernah membesut timnas Indonesia medio 2019.
Juru taktik asal Skotlandia itu pun mengungkapkan alasannya menerima pinangan Bhayangkara FC untuk kembali ke tim.
"Saya meraih kesuksesan yang akan selalu saya kenang di sini. Itu yang membuat saya ingin kembali ke Bhayangkara FC," ujar Simon McMenemy kepada Skor.id, selasa (2/3/2021).
Di Bhayangkara FC, Simon tak menjadi pelatih. Eks-arsitek timnas Filipina itu ditunjuk untuk menjadi Direktur Teknik Bhayangkara FC.
British Connection tercipta antara Simon yang merupakan lelaki asal Skotlandia dengan Paul Munster, pelatih Bhayangkara FC yang berasal dari Inggris.
"Saya mendukung Paul (Munster) 100 persen, dia adalah pelatih yang bagus. Kesempatan untuk bekerja bersama dengannya akhirnya datang juga, saya akan membantu Paul dan pemain dengan apapun yang saya bisa," tutur Simon.
Sebagai Direktur Teknik Bhayangkara FC, tentu Simon merasakan perbedaan peran dibandingkan saat menjadi pelatih.
Simon kini berfokus mengembangkan Bhayangkara FC di luar teknis permainan yang menjadi kendali Paul.
"Tugas saya sebagai direktur teknik adalah membantu pelatih. Pelatih bekerja di sini, di lapangan. Saya bisa memberikan bantuan dan sedikit pengalaman jika dia membutuhkan. Tapi tugas utama saya adalah membangun tim ini dari luar lapangan," ucap lelaki 43 tahun itu.
Selain menjadi penasihat di luar lapangan, Simon juga diberi kepercayaan untuk menangani tim junior Bhayangkara FC.
Tim beralias The Guardian itu juga rencananya akan memindahkan akademi usia muda yang sebelumnya di Jawa Timur ke Kota Solo.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bhayangkara FC Lainnya:
Tekad Renan Silva untuk Bhayangkara FC Pascajalani Karantina
Ahmad Nur Hardianto Resmi Berpisah dengan Bhayangkara FC
Di Antara Bhayangkara FC dan Persis Solo, Dukungan Pasoepati untuk Siapa