- Manajemen Persija Jakarta apresiasi kerja keras PSSI dan stakeholder terkait izin pertandingan pramusim Piala Menpora 2021.
- Persija Jakarta akan segera memanggil pemain dalam waktu dekat untuk memulai persiapan.
- Ferry Paulus juga menyatakan komitmen Persija Jakarta untuk benar-benar menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19
SKOR.id - Persija Jakarta mengapresiasi terkait dikeluarkannya izin kegiatan kompetisi sepak bola utamanya yang terbaru Piala Menpora 2021.
Direktur Persija Jakarta, Ferry Paulus bersyukur bahwa dalam waktu dekat, para pemain Persija Jakarta akan kembali lagi beraksi di lapangan.
Semua ini tentunya bisa memberikan tontonan yang membahagiakan bagi para the Jakmania, suporter Persija.
“Persija mengapresiasi kerja keras PSSI dan stakeholder yang terus berjuang tak kenal lelah, sehingga izin pertandingan pramusim Piala Menpora 2021 ini telah keluar," kata Ferry Paulus.
"Tentu, manajemen Persija juga bersyukur bahwa tak lama lagi, para pemain Macan Kemayoran bisa beraksi kembali dan memberi kebahagiaan bagi para fans,” ujarnya.
Ferry Paulus juga menyatakan komitmen Persija Jakarta untuk benar-benar menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Selain itu, dirinya memberikan imbauan kepada para pecinta Persija, khususnya the Jakmania di seluruh Indonesia untuk ikut membantu kesuksesan jalannya kompetisi.
Perija mengharapkan semua pendukung mereka mengikuti aturan yang diberlakukan.
“Saya mengajak Jakmania dan juga outsider di mana saja berada untuk mentaati aturan larangan kepolisian untuk tidak datang ke stadion, tetap nonton di rumah," kata Ferry.
"Kami juga berharap, mereka tidak melakukan nobar. Hal ini demi tujuan baik agar tidak muncul klaster baru dan masalah lain yang bisa mempengaruhi dikeluarkannya izin Liga 1."
"Sebab rencananya, Liga 1 akan bergulir setelah turnamen pramusim Piala Menpora selesai,” ucap Ferry Paulus menambahkan.
Sementara itu, menanggapi persiapan skuad Macan Kemayoran dalam menyambut turnamen pramusim dan Liga 1 musim baru, Ferry Paulus menjelaskan dalam beberapa hari ke depan.
Persija juga segera memanggil para pemain dan ofisial untuk selanjutnya melakukan persiapan tim sekaligus juga menggelar latihan perdana dalam waktu dekat.
“Manajemen Persija Jakarta sudah mengantisipasi dengan matang terkait persiapan tim," kata Ferry Paulus.
"Kami sudah kerja kilat beberapa hari yang lalu dan siap untuk langsung tancap gas untuk segera mempersiapkan tim."
"Pastinya dalam waktu dekat, kami akan umumkan kapan tim akan melakukan latihan perdananya,” ucapnya memungkasi.
Kepolisian Republik Indonesia (Polri) telah resmi mengeluarkan izin penyelenggaraan ajang pramusim dengan tajuk Piala Menpora 2021.
Hal ini diumumkan langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Menpora Zainudin Amali, tengah pekan ini.
Semua jelas seusai menggelar rapat koordinasi dengan KONI, PSSI, Satgas COVID-19, dan BNPB.
Rapat ini terkait penerapan protokol kesehatan yang ketat dalam kompetisi sepak bola di Indonesia ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persija Lainnya:
Persija dan Askot PSSI Depok Bersinergi dalam Pengembangan Kepelatihan
Hari Ini Dua Tahun Lalu: Bruno Matos Jadi Juru Selamat Persija di Pakansari
Isu KDRT, Bek Persija Diskors Dua Bulan