- PSIS Semarang meminjamkan pemain asingnya, Flavio Beck Junior, ke klub asal Kroasia, NK Solin.
- Harapan PSIS, keputusan ini punya dampak positif dari peminjaman Flavio Beck Junior tersebut.
- NK Solin setuju akan memulangkan Flavio Beck ketika PSIS kembali melakukan persiapan menghadapi kompetisi resmi.
SKOR.id - Liga 1 telah vakum selama 11 bulan dan belum ada kepastian tanggal bergulirnya lagi, PSIS Semarang pun memutuskan meminjamkan Flavio Beck ke klub Kroasia.
Di tengah situasi semacam itu, PSIS Semarang mengambil keputusan penting dan meminjamkan pemain asingnya ke klub asal Kroasia, NK Solin jadi pilihan.
PSIS pun berharap akan mendapat dampak positif dari peminjaman Flavio Beck Junior tersebut.
"Dengan dipinjamkannya Flavio Beck, kami berharap yang bersangkutan kondisi fisiknya terjaga," ujar CEO PSIS, Yoyok Sukawi, seperti dilansir laman resmi PSIS.
"Nanti kalau kembali ke Semarang, dia sudah siap 100 persen mengarungi kompetisi."
"Itu akan menjadi dampak positif bagi semua pihak," kata Yoyok Sukawi menambahkan.
Saat ini, PSIS dan NK Solin telah mencapai kesepakatan perihal klausul peminjaman.
Kontestan kasta kedua Liga Kroasia itu akan meminjam Flavio Beck hanya selama kompetisi di Indonesia belum berjalan.
Klub yang berdiri pada 1919 itu juga setuju akan memulangkan Flavio Beck ketika PSIS kembali melakukan persiapan menghadapi kompetisi resmi.
Flavio Beck tidak asing dengan klub yang bermarkas di Kota Solin tersebut karena dekat dengan domisilinya di Kroasia.
Selama libur Liga 1 ini, gelandang bernomor punggung 87 di PSIS itu telah beberapa kali berlatih bersama NK Solin.
"Kami sudah sepakat peminjaman Flavio Beck ke NK Solin," kata Yoyok Sukawi.
"PSIS, NK Solin, dan Flavio Beck sudah menyetujui. Sama dengan Abanda, kalau PSIS kembali persiapan, yang bersangkutan kembali ke Semarang."
Sebelumnya, PSIS juga meminjamkan pemainnya, Abanda Rahman, ke Lalenok United dari Liga Timor Leste.
Pemain berposisi bek itu dipinjamkan dengan syarat akan segera kembali ke Semarang ketika Liga 1 telah ada kejelasan dan PSIS mulai melakoni persiapan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSIS Lainnya:
Dua Pemain Dipanggil TC Timnas Indonesia, CEO PSIS Beri Pesan Khusus
Fokus Pembinaan Usia Dini, PSIS Development Akan Segera Diluncurkan