- Timnas Putri Indonesia akan mulai dipersiapkan oleh PSSI, sang pelatih Rudy Eka Priyambada sudah memaparkan programnya.
- Pelatih timnas putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada, akan mulai memantau pemain pada Februari ini.
- Rudy Eka Priyambada mengatakan, pemusatan latihan atau training center (TC) timnas putri Indonesia bisa dimulai Maret mendatang.
SKOR.id - Pelatih kepala timnas putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada, memaparkan program persiapan timnya.
Rudy Eka memaparkan programnya kepada Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dan Direktur Teknik, Indra Sjafri, pada Selasa (2/2/2021).
Mantan pelatih Tira Persikabo itu bakal mengampu seluruh kelompok usia timnas putri Indonesia, mulai dari U-15 sampai level senior.
Berbagai event akan dihadapi oleh timnas putri Indonesia pada tahun ini. Mulai dari Piala Jenesys di Jepang pada Juni 2021 hingga Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2022.
"Saya akan melakukan scouting pemain terlebih dahulu pada bulan Februari ini," kata Rudy Eka dalam laman resmi PSSI.
"Bulan Maret nanti rencananya kami memulai pemusatan latihan," Rudy Eka menambahkan.
Sebelumnya, secara resmi Rudy Eka resmi ditunjuk oleh PSSI sebagai pelatih timnas putri Indonesia pada Januari 2021.
Keputusan itu diambil oleh PSSI setelah mereka melangsungkan rapat anggota Komite Eksekutif (Exco).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas Putri Indonesia Lainnya:
Rudy Eka Apresiasi Cara PSSI Seleksi Pelatih Timnas Putri Indonesia
Rudy Eka: Timnas Putri Indonesia Harus Diisi Pemain Pantang Menyerah
Timnas Putri Indonesia Gelar Seleksi Pemain pada Februari 2021