- PSSI berencana menggelar turnamen pramusim sebelum Liga 1 2021 bergulir.
- Turnamen pramusim merupakan permintaan dari sejumlah klub Indonesia.
- PSSI dibantu Menpora akan berkomunikasi dengan kepolisian untuk mendapatkan surat izin keramain.
SKOR.id - PSSI sedang merencanakan turnamen pramusim sebelum Liga 1 musim 2021 bergulir.
Rencana pengadaan turnamen pramusim itu merupakan tindak lanjut dari permintaan sejumlah klub yang merasa perlu adanya turnamen pramusim sebelum bertarung di kompetisi.
"Kami sedang merancang kompetisi tahun ini. Rancangan sudah dibuat oleh PT LIB," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dalam konferensi pers yang berlangsung di Lobi Kemenpora RI, Selasa (2/2/2021) sore.
Perihal detail-detail kompetisi maupun turnamen pramusim masih akan dirapatkan lagi dengan internal PSSI.
Meski begitu, PSSI dan PT LIB belum dapat menyebut tanggal pasti berlangsungnya kompetisi.
PSSI dan PT LIB masih terbentur oleh izin keramaian yang sampai saat ini belum dikeluarkan polisi.
Sejak Oktober 2020, Polri secara tegas tidak akan memberikan izin keramaian di semua tingkatan.
Hal itu dilakukan Polri untuk membantu pemerintah menurunkan kasus penularan Covid-19 yang masih tinggi.
Sebab itulah PSSI kembali membuat surat permohonan izin keramaian kepada pihak kepolisian.
"Mohon doanya mudah-mudahan bisa diproses dengan baik. Dan apabila kami sudah mengantongi izin, kami akan melakukan persiapan untuk klub menyongsong kompetisi," ujar Iriawan.
Apabila izin dari kepolisian telah didapatkan, PSSI dan PT LIB akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dalam tiap pertandingan.
Rencana dan rancangan PSSI untuk kompetisi musim 2021 itu telah dilaporkan kepada Menpora RI, Zainudin Amali hari ini.
Menpora pun berencana menjalin komunikasi dengan pihak kepolisian agar rencana menggelar kompetisi bisa berjalan lancar.
"Secepatnya kami akan bertemu pihak kepolisian, sebab seluruh rakyat Indonesia sudah menunggu," Zainudin Amali memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSSI Lainnya:
Ditargetkan Emas SEA Games 2021, PSSI Sampaikan Roadmap ke Kemenpora
Tatap Piala Dunia U-20 2023, PSSI dan Menpora Rencanakan TC Jangka Panjang Timnas U-19 Indonesia
PSSI Pastikan Tak Tiru Malaysia, Turunkan Timnas U-19 di SEA Games 2021