- Pemain asal Indonesia Egy Maulana Vikri mendapat kesempatan bermain saat Lechia Gdansk bertanding dalam laga uji coba melawan Sokol Ostrada.
- Dalam duel yang berlangsung jelang akhir pekan ini, pelatih Lechia Gdansk memainkan Egy Maulana Vikri mulai menit ke-60.
- Egy Maulana Vikri kembali berpeluang tampil karena Lechia Gdansk masih punya dua uji coba sebelum kompetisi resmi mulai akhir Januari 2021.
SKOR.id – Egy Maulana Vikri akhirnya kembali mendapat kesempatan untuk bermain bersama Lechia Gdansk.
Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec memberi kesempatan kepada Egy Maulana Vikri untuk bermain dalam laga uji coba awal musim.
Laga uji coba ini merupakan rangkaian dari persiapan klub-klub Liga Polandia sebelum kembali berkompetisi pada musim 2021 pada akhir Januari tahun ini.
Pada laga latih tanding tersebut, Egy Maulana Vikri mendapat kesempatan bermain saat Lechia Gdansk berjumpa klub divisi dua Liga Polandia, Sokol Ostrada.
Dalam duel yang berlangsung pada Jumat (15/1/2021) waktu setempat, pemain timnas Indonesia itu masuk pada menit ke-60.
Saat itu, Egy masuk ketika timnya sudah unggul 2-0 lewat sepakan penalti Flavio Piaxao (8’) dan Kenny Saief di penghujung babak pertama.
Lechia Gdansk kembali menambah keunggulan mereka delapan menit setelah Egy Maulana Vikri dimasukkan, melalui Jakub Arak.
Pertandingan yang digelar di Gdansk Sports Center Stadium ini turut diwarnai dengan hujan salju lebat.
Bahkan, area pertandingan pun sempat harus dibersihkan dari tumpukan salju karena lebatnya hujan salju di lapangan.
Tak hanya itu, seluruh pemain Lechia Gdansk pun ikut membantu menyapu tumpukan salju yang sempat menutupi area lapangan.
Setelah menghadapi Sokol Ostrada, Lechia Gdansk masih akan menghadapi dua pertandingan uji coba.
Pada laga selanjutnya, tim asuhan Piotr Stokowiec akan menghadapi Olimpia Grudziadz pada 19 Januari 2021 pukul 12.30 waktu setempat.
Setelah itu, mereka bakal menjajal kekuatan Wisla Plock tiga hari berselang, yakni pada 22 Januari 2021 pukul 14.40 waktu setempat.
Saat ini, kontrak pemain berusia 20 tahun itu bersama Lechia Gdansk masih akan tersisa hingga Juni 2021.
Namun, hingga detik ini belum ada informasi lebih lanjut perihal kelanjutan masa depan Egy bersama Lechia Gdanks.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Egy Maulana Vikri lainnya:
Sikap Egy Maulana Vikri jika Kontraknya Tak Diperpanjang Lechia Gdansk
Kontrak di Lechia Gdansk Habis Juni 2021, Begini Jawaban Egy Maulana Vikri