- Persik Kediri memberikan sejumlah usulan kepada PT LIB terkait Liga 1.
- Yang terdepan, Persik meminta PSSI dan LIB menanggung tuntutan pemain dan pelatih karena ketidakjelasan Liga 1 2020.
- Liga 1 2021 juga diminta tak ada degradasi dan Persik mau RUPS PT LIB segera dilaksanakan.
SKOR.id - Persik Kediri memberikan sejumlah usulan saat mengikut pertemuan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB), Jumat (15/1/2021).
Pada rapat virtual PT LIB dengan perwakilan klub Liga 1 2020, Persik diwakili langsung oleh Presiden Klub, Abdul Hakim Bafagih.
Pada kesempatan itu, Abdul Hakim Bafagih mengusulkan beberapa poin penting soal nasib kompetisi, utamnya Liga 1, ke PT LIB.
Di antaranya, segala tuntutan pemain dan pelatih akibat ketidakjelasan Liga 1 2020 menjadi tanggung jawab PSSI dan PT LIB.
Berikutnya, Persik menuntut ketegasan dan koordinasi yang lebih baik antara PT LIB dengan PSSI. Jangan berubah-ubah seperti sekarang.
"Kami masih ingat betul pertemuan terakhir dengan PSSI di Jogjakarta (13 Oktober 2020)," kata Abdul Hakim Bafagih, di rilis yang diterima Skor.id.
"Di situ disampaikan, liga akan dilanjutkan dengan kondisi apapun. Ternyata (liga) tidak jelas juga," ia menambahkan.
Untuk memberikan penegasan, Abdul Hakim Bafagih mengatakan, klub berjulukan Macan Putih itu ingin Liga 1 2020 dihentikan.
Lelaki yang juga anggota Komisi X DPR RI Fraksi Partai PAN itu mengusulkan, Liga 1 2021 dimulai paling cepat Juli tahun ini.
Pertimbangannya adalah proses vaksinasi yang mulai berjalan dan tren pandemi Covid-19 yang masih tinggi.
"Kami usulkan, format kompetisi dibuat tanpa degradasi. Pandemi (Covid-19) mereset banyak hal," katanya, Jumat (15/1/2021).
"Jadi, kurang pas apabila ada sistem degradasi. Biarkan klub-klub pulih terlebih dahulu," Abdul Hakim Bafagih menjelaskan.
Usulan terakhir, Persik meminta rapat umum pemegang saham (RUPS) 2021 segera dilaksanakan.
Agendanya, membahas hal-hal yang berkaitan dengan keuangan PT LIB dan proyeksi ke depan.
"Menurut kami, perlu ada evaluasi terhadap nilai kontrak sponsor kepada LIB. Karena kita layak menaikkan nilainya," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga Berita Persik Kediri Lainnya:
Kapten Persik Kediri Ingin Terus Berkarier Sampai Usia Kepala Empat
Pernah Jadi Striker, Bek Persik Idolakan Bomber Legenda Manchester United