- Kiper timnas U-19 Indonesia, Erlangga Setyo, memiliki harapan besar pada tahun 2021.
- Erlangga Setyo berharap bisa mengikuti setiap pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.
- Selain itu, Erlangga Setyo juga berharap bisa mendapatkan lebih banyak menit bermain bersama timnas U-19 Indonesia.
SKOR.id – Kiper Persib Bandung, Erlangga Setyo, mengungkapkan harapannya bersama timnas U-19 Indonesia di tahun 2021.
Erlangga Setyo berharap, tim pelatih timnas U-19 Indonesia selalu memberikan kepercayaan untuk dirinya.
Sehingga, pemain berusia 17 tahun itu bisa mengikuti setiap pemusatan latihan yang digelar timnas U-19 Indonesia.
"Resolusi saya di tahun 2021 yaitu mendapatkan panggilan di setiap pemusatan timnas Indonesia," kata Erlangga Setyo, dilansir dari Instagram resmi PSSI.
Selain itu, penjaga gawang kelahiran Jember, Jawa Timur, itu juga bertekad untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya selama TC timnas U-19 di Spanyol.
Hal itu dia lakukan karena ingin mendapatkan menit bermain, baik saat laga latih tanding maupun pertandingan resmi.
"Saya ingin menunjukkan lagi kemampuan terbaik yang saya miliki. Semoga saya mendapatkan menit bermain dalam uji coba maupun pertandingan resmi," katanya.
Saat ini, Erlangga Setyo menjadi salah satu pemain yang mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Spanyol.
Kiper yang memiliki tinggi badan mencapai 192 cm itu memiliki peluang besar untuk menjadi penjaga gawang andalan timnas di masa mendatang.
Bahkan, saat ini Erlangga berstatus sebagai salah satu di antara tiga pemain timnas U-19 yang masih berpeluang tampil pada Piala Dunia U-20 pada 2023.
Sebab, usianya masih terbilang muda, yakni 17 tahun. Selain Erlangga, dua pemain yang masih bisa bermain pada Piala Dunia U-20 ialah Kakang Rudianto dan Alfriyanto Nico.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita timnas U-19 Indonesia lainnya:
Piala Asia U-19 Terancam Ditunda, Begini Respons Pelatih Timnas U-19 Indonesia
Best XI Pemain Timnas U-19 Indonesia di Piala Dunia U-20 2023