- Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, resmi dipinjamkan ke klub kasta tertinggi Malaysia, Penang FC.
- Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, mengkonfirmasi peminjaman Ryuji Utomo ke Penang FC.
- Menurut Mohamad Prapanca, Ryuji Utomo akan berseragam Penang FC selama satu musim.
SKOR.id - Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, resmi dipinjamkan ke klub kasta tertinggi Liga Malaysia, Penang FC.
Hal itu seperti yang diungkapkan oleh Presiden klub berjuluk Macan Kemayoran, Mohammad Prapanca.
Mohammad Prapanca mengatakan, kalau Ryuji Utomo akan berseragam Penang FC selama satu musim hingga Desember 2021.
Bukan hanya itu, Prapanca juga mengungkapkan alasan melepas Ryuji Utomo. Itu lantaran Penang FC merupakan klub yang paling serius meminang bek berusia 25 tahun tersebut.
"Proses kepindahan Ryuji ke Penang FC sudah rampung. Penang tertarik dengan jasa Ryuji karena memiliki kualitas yang sangat baik, serta mempunyai kepribadian yang bagus," kata Prapanca, dalam laman resmi Persija Jakarta.
"Kami yakin sepulangnya dari Penang, Ryuji akan semakin matang dan menjadi tembok kokoh bagi lini belakang Persija," Prapanca menambahkan.
Seperti diketahui, Penang FC sebelumnya meraih gelar juara Malaysia Premier League (kompetisi kasta kedua di Malaysia) 2020.
Tidak lain, hengkangnya Ryuji Utomo ke Liga Malaysia karena Liga 1 2020 masih dalam tahap penundaan dan rencananya baru akan bergulir Februari 2021 mendatang.
Sebelumnya, wonderkid Persipura Jayapura, Todd Rivaldo Ferre juga memilih untuk hengkang ke klub kasta kedua Thailand, Lampang FC.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persija Jakarta Lainnya:
Wakil Kapten Persija Heran Tarkam dan Fun Football Bisa Makin Menjamur
Wakil Kapten Persija Heran Tarkam dan Fun Football Bisa Makin Menjamur