- Kabar duka datang dari sepak bola Indonesia atas meninggalnya Daryono.
- Daryono adalah salah satu dari tiga kiper Persija saat juara Liga 1 2018.
- Sejak 2019 sampai wafat, Daryono tercatat sebagai kiper Badak Lampung FC.
SKOR.id - Kiper Badak Lampung FC yang juga penjaga gawang Persija saat juara Liga 1 2018, Daryono meninggal dunia.
Melalui unggahan akun Instagram Badak Lampung pada Senin (9/11/2020) pagi, mereka mengabarkan berita duka cita ini.
"Seluruh manajemen dan official BLFC turut berduka cita atas meninggalnya salah satu keluarga Laskar Saburai, Daryono," tuli unggahan akun Instagram Badak Lampung FC.
"Semoga almarhum mendapat tempat yang terbaik disisi-Nya. Terima kasih kepada seluruh orang yang sudah membantu selama masa perawatan Daryono."
"Kita bisa berbuat namun Tuhan punya rencana lain. Hari ini sungguh amat berbeda, hari ini akan selamanya berbeda. Selamat jalan Daryono, engkau akan selalu kami kenang selamanya."
Daryono yang lahir di Semarang, wafat oada usia 26 tahun. Dia lahir pada 5 Maret 1994.
Pemilik tinggi 178 cm ini merupakan pemain yang sejak junior gabung Persija Jakarta, tepatnya 2011.
Selepas lulus Diklat Salatiga, Daryono gabung Persija untuk tim junior dan setahun berikutnya naik ke level junior.
Selama membela Persija, Daryono sempat "cuti" karena dia menempuh pendidikan sebagai Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Sampai wafat, Daryono merupakan anggota TNI AL dari unsur Marinir dan juga pesepak bola pro.
Musim 2018, Daryono menjadi bagian penting Persija saat menjuarai Liga 1 2018. Walau saat itu, dia lebih banyak menjadi deputi Andritany Ardhiyasa.
Per 2019, Daryono meninggalkan Ibu Kota lalu geser ke Lampung untuk gabung Persu Badak Lampung FC (nama lama Badak Lampung FC).
Daryono pun tercatat sebagai penjaga gawang Badak Lampung FC sampai saat ini saat tim itu berlaga pada Liga 2 2020.
Meski belum dirilis penyebab kematian Daryono, tetapi beberapa hari sebelumnya kiper tangguh ini sempat sakit dan dirawat di rumah sakit di Jakarta.
Real Madrid Harus Rela Kalah Telak dengan Valencia pada Laga Lanjutan Liga SpanyolDikirim oleh Skor Indonesia pada Minggu, 08 November 2020
Beberapa waktu yang lalu, Badak Lampung FC mengabarkan Daryono mengalami sakit demam berdarah dengue atau DBD.
Kemudian, dia harus dirawat di Rumah Sakit Sumoharjo, Bandar Lampung.
Karena tak kunjung membaik, kiper sekaligus anggota TNI AL itu kemudian dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut di Jakarta.
Jenazah Daryono sebelum dimakamkan akan disemanyamkan di rumah duka, Cilandak, Jakarta Selatan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persija lainnya:
Tak Lagi Terganggu Cedera, Putra Pelatih Persija Berambisi Tembus Timnas U-19 Indonesia
Bek Muda Persija Tak Ingin Buang Kesempatan Promosi di Tim Utama