- Bek muda Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto, memiliki cerita cinta yang menarik.
- Hubungan Rachmat Irianto dengan Siti Qonita yang baru dinikahi dimulai dari saat masih berjuang bersama timnas U-22 Indonesia.
- Legenda hidup Persebaya, Bejo Sugiantoro, juga memiliki andil dalam cerita cinta Rachmat Irianto hingga ke pelaminan.
SKOR.id - Bek muda Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto punya cerita cinta yang menarik dengan sang istri yang baru dipersuntingnya, Siti Qonita.
Rachmat Irianto resmi menjadi suami dari Siti Qonita, setelah mengucapkan janji suci di Masjid Al–Akbar, Kota Surabaya, Minggu (1/11/2020) pagi.
Sebelum naik pelaminan, bek berusia 21 tahun milik Persebaya ini rupanya punya kisah cinta menarik, tepatnya sejak membela timnas Indonesia.
Tepatnya ketika Rachmat Irianto menjadi bagian dari timnas U-22 Indonesia, yang berjuang untuk menjadi juara pada Piala AFF U-22 2019.
Pemain yang akrab disapa Rian ini bertemu dan langsung mabuk kepayang dengan belahan jiwanya itu kala menjalani serangkaian agenda timnas U-22.
"Pertama kali ketemu (Siti Qonita) waktu saya TC (training center atau pemusatan latihan) di Jogja (Yogyakarta)," katanya berkisah di situs Persebaya.
"Waktu pertama kali ketemu langsung seperti yakin ini jodoh saya. Kalau kata orang, jatuh cinta pada pandangan pertama," ia menambahkan.
Setelah itu, anak sulung legenda Persebaya Bejo Sugiantoro tersebut bahkan lekas berikrar bakal mempersunting Qonita pascamembela negara.
Klub Liga Portugal Diserang Suporter Malaysia soal Safawi Rasid https://t.co/WrzxLxBX5f— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 2, 2020
Rian bernazar akan meminta langsung kepada orang tua Siti Qonita jika memang nanti timnas U-22 Indonesia berhasil menjuarai Piala AFF U-22 2019.
Harapan bek kelahiran 3 September 1999 itu pun dikabulkan Tuhan. Timnas U-22 Indonesia berhasil menjadi yang terbaik di Kamboja kala itu.
"Saya dulu pernah bilang ke dia (Qonita), nanti kalau timnas juara saya langsung ke rumah orang tua untuk minta dia jadi istri saya," ucap Rian.
Mantap Nikah Muda
Sadar menikah di usia muda, mantan kapten timnas U-19 Indonesia ini mengaku mantap dan siap mengemban konsekuensi menjadi pemimpin keluarga.
"Saya yakin ini jalan yang terbaik untuk saya. Saya juga mau jaga diri saya dan orang yang saya cintai, oleh karena itu kami menikah," kata Rian.
"Tentu setelah menikah, kewajiban saya bertambah, jadi harus jauh lebih semangat dalam bekerja," Rian menambahkan sembari membakar semangat.
Adapun putra asli Surabaya ini diyakini punya karier cerah sebab sudah berprestasi sejak usia muda dan bukan menjadi bagian "sekunder" dari Persebaya.
Ikut Jejak Ayah
Tidak hanya soal karier, cerita cinta Rachmat Irianto rupanya juga mengikuti jejak dari sang ayah, Bejo Sugiantoro, yang rupanya dahulu juga menikah pada usia 21 tahun.
Wejanganpun diberikan. Setelah banyak berbagi soal sepak bola, akhirnya nasihat pun diberikan soal menjalani rumah tangga, serta berbagi pengalaman.
"Syukur Alhamdulillah Rian sudah dewasa sekarang, sudah punya keluarga sendiri. Saya pasti mendukung penuh keputusan Rian," kata Bejo Sugiantoro.
"Yang penting, dia bertanggung jawab sebagai kepala rumah tangga dan terhadap profesinya."
"Saya ingatkan ke dia menikah muda itu bukan halangan, yang penting punya tanggung jawab," Bejo Sugiantoro memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persebaya Lainnya: