- Timnas U-19 Indonesia menantang Qatar U-19 dalam laga uji coba keempat di Kroasia.
- Jelang laga kontra Qatar U-19, timnas U-19 Indonesia menjalani persiapan seperti biasa.
- Namun, pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku buta dengan kekuatan timnas U-19 Qatar.
SKOR.id - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku tak banyak mengetahui kekuatan Qatar U-19.
Laga timnas U-19 Indonesia melawan Qatar akan dihelat di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kamis (17/9/2020).
Pertandingan melawan Qatar U-19 menjadi uji coba keempat timnas U-19 selama menjalani pemusatan latihan di Kroasia.
Timnas U-19 Indonesia kalah dari Bulgaria U-19 dengan skor 0-3 pada laga pertama.
Kemudian, giliran Kroasia U-19 yang menang atas Indonesia dengan skor 1-7.
Arab Saudi U-19 menjadi lawan ketiga timnas U-19 Indonesia dalam laga yang berakhir 3-3.
Kini, menghadapi Qatar merupakan tantangan lain bagi tim Garuda Muda di Kroasia.
Jelang laga kontra Qatar, pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku buta kekuatan lawan.
"Kami belum pernah melawan timnas Qatar U-19. Jadi jujur, sebenarnya belum tahu banyak tentang Qatar U-19," ujar Shin Tae-yong dilansir dari video PSSI TV.
"Namun dari yang kami dengar mereka sangat bagus di Asia. Kami waspada dan tidak meremehkan mereka pada pertandingan nanti," Shin melanjutkan.
Di bawah arahan Shin Tae-yong, timnas U-19 Indonesia belum pernah meraih kemenangan dalam laga uji coba di Kroasia.
Laga lawan Qatar akan digelar dua kali, pertandingan kedua dihelat pada Minggu (25/9/2020).
Setelah itu ada dua kali laga uji coba melawan Bosnia-Herzegovina dan Dinamo Zagreb.
Rangkaian TC timnas U-19 Indonesia setelah di Kroasia akan berlanjut ke Turki guna mempersiapkan tim menuju Piala Dunia U-20 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Qatar U-19
Prediksi Timnas U-19 Indonesia vs Timnas U-19 Qatar
Penyerang Timnas U-19 Indonesia, Saddam Emiruddin Bertekad Cetak Gol Lagi ke Gawang Qatar U-19