- Setelah Bulgaria dan Kroasia, kini timnas U-19 Indonesia akan melawan Arab Saudi U-19.
- Timnas U-19 Indonesia menjalani recovery training sebelum berjumpa dengan Arab Saudi.
- Jadwal siaran langsung timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi terdapat di akhir artikel ini.
SKOR.id - Timnas U-19 Indonesia akan berhadapan dengan Arab Saudi U-19, berikut jadwal siaran langsung laga tersebut.
Timnas U-19 Indonesia meraih dua hasil negatif pada uji coba di Kroasia. Tim Garuda Muda dibekuk Bulgaria U-19 dengan skor 0-3 pada laga pertama.
Kemudian pada laga kedua, timnas Indonesia U-19 menyerah 1-7 dari tuan rumah, Kroasia U-19, pada Selasa (8/9/2020).
Hasil dua kekalahan membuat timnas U-19 Indonesia berada di dasar klasemen turnamen mini yang diselenggarakan oleh Kroasia tersebut.
Selanjutnya timnas U-19 Indonesia akan menantang Arab Saudi pada laga terakhir di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Muri, Kroasia, Jumat (11/9/2020).
Jelang laga tersebut, timnas U-19 Indonesia menjalani latihan untuk mengembalikan kondisi.
"Hari ini kami hanya satu kali latihan saja dengan menu recovery, terutama untuk pemain yang kemarin tampil melawan Kroasia," kata pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, Rabu (9/9/2020) dilansir dari laman PSSI.
"Untuk pemain yang tidak tampil atau menit bermainnya tidak lama, kami memberikan materi latihan seperti biasa," ujarnya.
Sementara itu, penjaga gawang timnas U-19 Indonesia, Muhammad Adi Satryo, mengaku sudah melupakan kekalahan telak dari Kroasia.
Adi Satryo mengatakan saat ini kondisinya sudah membaik dan bersiap menghadapi Arab Saudi.
"Hari ini kami recovery training setelah kemarin bertanding," kata Adi Satryo.
Pada dua laga pertama, timnas U-19 Indonesia menurunkan formasi yang tak banyak berubah.
Dalam daftar pemain starter, hanya ada dua perubahan dari pertandingan pertama yakni Pratama Arhan menggantikan Yudha Febrian dan Sandi Arta mengisi tempat Andi Irfan.
Dari dua laga tersebut masih belum muncul nama Jack Brown, pemain keturunan Indonesia, yang sedang berkutat dengan cedera.
Namun laga melawan Arab Saudi bisa menjadi kesempatan pertama dirinya mentas bareng Bagas Kaffa dan kolega di Kroasia.
Setelah menghadapi Arab Saudi, timnas U-19 Indonesia masih akan menjalani tiga uji coba lainnya yakni melawan Qatar, Bosnia-Herzegovina, dan Dinamo Zagreb.
Berikut jadwal siaran langsung timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi U-19:
Jumat, 11 September 2020
Stadion Igrasliste NK Polet, Sveti Martin na Muri
Net TV/Mola TV pukul 21.00 WIB
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
Bela Timnas Indonesia U-19, 2 Pemain Persija Siap Perbaiki Permainan
Pesan Shin Tae-yong untuk Timnas U-19 Indonesia, Jangan Paksakan Bermain 90 Menit
59 Negara Larang WNI Masuk, TC Lanjutan Timnas U-19 Indonesia Terancam Batal