- Timnas Indonesia akan jumpa Kroasia U-19 pada laga kedua International U-19 Friendly Tournament, Selasa (7/9/2020).
- Bek timnas Indonesia U-19, Amiruddin Bagas Kaffa, sebut persiapan tim sudah cukup baik untuk menghadapi Kroasia U-19.
- Bagas Kaffa berharap dapat menit bermain dari Shin Tae-yong, pelatih timnas Indonesia U-19, melawan Kroasia U-19.
SKOR.id - Bek kanan timnas Indonesia U-19, Amiruddin Bagas Kaffa, sudah siap tampil dalam laga International U-19 Friendly Tournament, menghadapi Kroasia U-19.
Timnas Indonesia akan melawan tuan rumah Kroasia U-19, Selasa (8/9/2020). Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung mulai pukul 22.00 WIB.
Bagas mengungkapkan, sejauh ini persiapan timnas Indonesia U-19 cukup baik. Mentalitas pemain setelah ditaklukkan Bulgaria U-19, tak terkendala.
"Persiapannya (untuk melawan Kroasia U-19) cukup baik sejauh ini," kata Bagas kepada Skor.id, Senin (7/9/2020) malam.
"Tentunya kami akan memberikan yang terbaik untuk pertandingan kedua," pemain yang sudah debut bersama Barito Putera itu menambahkan.
Pada laga perdana turnamen mini di Eropa Tenggara ini, timnas Indonesia U-19 dikalahkan Bulgaria U-19 dengan skor 0-3. Saat itu Bagas jadi pemain cadangan.
Bek kelahiran Magelang, Yogyakarta, itu berharap mendapatkan kesempatan bermain pada laga mengahdapi Kroasia U-19.
"Itu semua kebijakan pelatih. Siapapun yang akan main, semoga selalu menampilkan yang terbaik buat negara," Bagas menambahkan.
Sementara itu, Kroasia U-19 sudah memainkan dua pertandingan dalam turnamen ini. Kedua laga tersebut diakhiri dengan kemenangan.
Pada laga perdana, 2 September 2020, Kroasia U-19 menang dengan skor 3-2 atas Bulgaria U-19. Lantas menang 4-3 atas Arab Saudi U-19 pada 5 September 2020.
Ini mengindikasikan, secara statistik, Kroasia U-19 lebih kuat dari Bulgaria U-19. Karenanya laga ini akan menjadi ujian bagi lini pertahanan timnas Indonesia U-19.
Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, sepertinya akan melakukan rotasi atau memberi kesempatan main pada semua pemain timnas Indonesia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Jack Brown Mungkin Tak Tampil saat Timnas Indonesia U-19 Bersua Kroasia U-19
Kalah Lawan Bulgaria, Winger Timnas Indonesia U-19 Tak Menyerah
Kelemahan Lini Belakang Timnas Indonesia U-19 Terekspos Saat Lawan Bulgaria