- Budiarjo Thalib, pelatih Sriwijaya FC, meminta tambahan dua pemain untuk lanjutan Liga 2 2020.
- Identitas dua pemain yang diajukan Budianjo Thalib untuk Sriwijaya FC masih dirahasiakan manajemen tim.
- Manajemen Sriwijaya FC mengatakan, dua pemain yang ditawarkan Budiarjo Thalib harganya mahal.
SKOR.id - Pelatih Sriwijaya FC, Budiarjo Thalib, meminta dua pemain baru kepada manajemen untuk mendongkrak kualitas tim dalam lanjutan Liga 2 2020.
Permintaan Budi Jo, sapaan akrab Budiarjo Thalib, disampaikan kepada Manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin. Hendri pun memintaan permintaan ini ditindaklanjuti.
"Pelatih kepala menyodorkan dua nama pemain yang direkomendasikan untuk direkrut," kata Hendri kepada Skor.id pada Selasa (18/8/2020).
Hanya saja, saat ini manajemen Sriwijaua FC masih mempertimbangkan apakah akan direkrut atau tidak, mengingat bandrol kedua pemain ini cukup tinggi.
"Harga pemainnya mahal. Kami akan pikirkan secara matang dulu," ucap Hendri. Namun, segala kemungkinan coba disiasati agar bisa dipenuhi.
Namun, Hendri enggan menyebut siapa nama dua pemain yang dibidik Budi Jo dan posisi apa. Jika pemain ini sudah didapatkan baru akan mengungkap identitasnya.
Sama seperti incaran Sriwijaya FC berinisial B, manajemen masih merahasiakan sampai seluruh pemain berkumpul latihan perdana pada 25 Agustus.
Sementara itu, Direktur Teknik PT Sriwijaya Optimis Mandiri yang menaungi SFC, Indrayadi, menambahkan, perburuan pemain untuk mendongkrak kualitas tim.
"Ada pemain yang saat ini proses negosiasi, kami akan berusaha merekrut pemain yang memang dibutuhkan tim," kata kiper legenda tim PS Pusri Palembang ini.
Indrayadi mengatakan, penambahan pemain ini bukan berarti timnya tidak bagus, melainkan untuk menambah solid dan meningkatkan kekuatan tim.
"Setiap lini tim kami sudah bagus, tapi memang kami butuh pemain lagi salah satunya striker," Indrayadi mengungkapkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Sriwijaya FC Lainnya:
Suporter Menilai Herman Dzumafo atau Cristian Gonzales Cocok Direkrut Sriwijaya FC
Sriwijaya FC Tagih Utang ke PT LIB dan Minta Kepastian Tenggat Pelunasan