- Sidik Saimima berharap bisa membawa Bali United lolos dari fase Grup G Piala AFC 2020.
- Saat ini, Bali United masih tertahan di dasar klasemen Grup G Piala AFC 2020.
- Meskipun demikian, peluang Bali United untuk lolos ke semifinal zona ASEAN Piala AFC 2020 masih cukup terbuka.
SKOR.id - Kesempatan bermain di Piala AFC 2020 tidak akan disia-siakan oleh gelandang Bali United, Sidik Saimima.
Yang teranyar, Bali United akan kembali melanjutkan perjuangan mereka pada fase penyisihan Grup G.
Itu setelah AFC mengirimkan kepastian perihal keputusan konfederasi untuk melanjutkan sisa pertandingan.
"Tentu, saya sangat bersyukur tim bisa kembali bermain di kompetisi Asia tersebut," kata Sidik Saimima, dikutip dari laman resmi Bali United.
Gelandang berusia 23 tahun itu berharap, timnya bisa meraih hasil positif pada sisa pertandingan Grup G.
Untuk sementara, tim berjulukan Serdadu Tridatu itu masih tertahan di dasar klasemen Grup G.
Mereka hanya mengantongi tiga poin dari tiga pertandingan yang dijalani. Praktis, kini mereka masih memiliki tiga laga sisa.
Memang secara hitung-hitungan, peluang Bali United masih terbuka, meski juga bisa dikatakan cukup sulit.
Sebab, menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan menjadi harga mati bagi skuad Serdadu Tridatu.
Melihat peluang tersebut, eks-pemain PSS Sleman ini berharap timnya bisa merebut tiket untuk melaju ke babak selanjutnya.
"Harapannya saya dan rekan tim bisa persiapan yang baik dan berjuang untuk bisa lolos fase grup dan juara di kompetisi Piala AFC 2020 tersebut," kata Sidik Saimima.
Apabila tim asuhan Stefano Cugurra dapat mewujudkan misi tersebut, mereka berpeluang untuk merebut puncak klasemen Grup G yang saat ini dihuni oleh wakil Filipina, Ceres-Negros.
Shin Tae-yong: Elkan Baggott Bisa Jadi Bagian Penting di Timnas Indonesiahttps://t.co/dX5gFs0oBd— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 12, 2020
Atau setidaknya, Bali United bisa mengamankan posisi kedua di Grup G agar meraih satu tiket untuk melaju ke fase semifinal zona ASEAN dengan status runner-up terbaik.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Bali United lainnya:
Jelang Piala AFC 2020, Pelatih Bali United Fokus Benahi Dua Masalah Utama
Bali United Harus Tiba di Vietnam Lebih Awal untuk Hadapi Lanjutan Piala AFC 2020