- Persik Kediri memastikan seluruh pemainnya mendapat hasil non-reaktif dalam rapid test Covid-19.
- Media Officer Persik Kediri, Anwar Basalamah, mengungkapkan bahwa Macan Putih akan menggelar latihan perdana pada Selasa (11/8/2020).
- Latihan Persik Kediri tak bisa diikuti oleh seluruh pasukannya, karena mayoritas pemain asing belum kembali ke Indonesia.
SKOR.id - Menjelang bergulirnya Liga 1 Tim Persik Kediri siap latihan kembali. Seperti diketahui PT LIB memutuskan Oktober bakal menggelar lanjutan Liga 1.
Senin (10/8/2020) pagi, tim berjulukan Macan Putih itu menggelar rapid test kepada para pemainnya. Tes ini difasilitasi oleh Dinas Kesehatan Pemkot Kediri.
"Sebanyak 22 pemain yang mengikuti. Alhamdulillah hasilnya non-reaktif semua," ujar Media Officer Persik Kediri Anwar Basalamah kepada SKOR.id.
Rapid test dilakukan sebagai bagian dari penerapan protokol kesehatan. Selain itu juga sebagai sebuah langkah pencegahan apabila sampai ada pemain yang terpapar Covid-19.
Anwar menjelaskan, latihan perdana Persik bakal digelar Selasa (11/8/2020) di Stadion Brawijaya, Kediri. Latihan akan dipimpin langsung oleh pelatih, Joko Susilo.
Hanya saja pada latihan perdana ini pemain Persik dipastikan belum komplet. Karena mayoritas pemain asing Persik Kediri saat ini berada di kampung halamannya masing-masing.
Yang dipastikan hadir sementara ini hanya bek asal Brasil, Jefferson Formigao, karena dia memang masih bertahan di Indonesia sampai saat ini.
Tiga pemain asing Persik yang dipastikan absen adalah Ante Bakmaz asal Australia, Gaspar Vega asal Argentina, dan Patrick Bordon asal Slovenia. Ketiganya dipastikan bakal segera menyusul gabung dengan tim.
Barisan pemain Persik sendiri sudah libur selama empat bulan lamanya. Terakhir mereka latihan bersama pada akhir Maret sebelum Liga 1 diputuskan libur oleh PSSI.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persik Kediri Lainnya:
Persik Kediri Jadwalkan Gelar Rapid Test pada 10 Agustus
Presiden Persik Kediri Beberkan Empat Kekhawatiran Klub Liga 1 2020
Renegosiasi Kontrak Rampung, Persik Kediri Siap Panaskan Mesin