- Mantan pelatih timnas putri Indonesia, Satia Bagdja, meninggal dunia pada Senin (3/8/2020).
- Belum diketahui penyebab Satia Bagdja meninggal dunia sehingga menunggu hasil swab test.
- Keluarga almarhum Satia Bagdja mengingatkan para kerabat untuk tak mendekati area pemakaman.
SKOR.id - Dunia sepak bola nasional kehilangan putra terbaiknya. Satia Bagdja, yang selama ini dikenal sebagai pelatih fisik senior, meninggal dunia.
Informasi tersebut didapat Skor.id pada Senin malam (3/8/2020). Almarhum menghembuskan napas terakhirnya sekitar pukul 21:05 WIB.
Informasi yang dikirimkan dari kerabatnya melalui aplikasi Whatsapp (WA), tidak menyebutkan penyebab meninggalnya pelatih yang khas dengan jenggot putihnya itu.
Hanya disebutkan bahwa keluarga almarhum masih menunggu hasil swab test. Karenanya untuk disebutkan jenazah akan dimakamkan dengan protokol Covid-19.
Masih menurut WA itu, pihak keluarga akan memeriksakan diri atau menjalani tes Covid -19. Karenanya para kerabat tidak dianjurkan datang ke rumah duka.
Jika ada yang ingin melawat ke rumah duka, diperkenankan setelah hasil tes Covid-19 dari keluarga yang ditinggalkan sudah keluar.
Selama hidupnya, almarhum Satia Bagdja dikenal sebagai pelatih fisik yang tidak pernah lepas dengan sosok pelatih Rahmad Darmawan atau RD.
Selain pernah berdampingan untuk beberapa klub Liga 1 dan timnas Indonesia, almarhum juga pernah menangani klub asal Malaysia, T-Team, bersama RD.
Almarhum yang bernama lengkap Satia Bagdja Ijatna bin Achmad Hoesaeni, juga menjadi pelatih fisik dengan lisensi tertinggi pada era 2000-an.
Walau begitu, pihak keluarga almarhum tidak melarang siapa saja yang ingin mengantarkan almarhum ke tempat peristirahatan atau datang ke pemakaman.
"Boleh ke pemakaman tapi tidak boleh mendekati. Kami sekeluarga akan melakukan tes covid dahulu utk kebaikan bersama," begtu bunyi WA dari keluarga Satia.
"Mohon doanya, semoga hasil tesnya (keluarga almarhum Satia Badja) negatif. Aamiin Allahumma Aamiin," demikian bunyi penutup pesan tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Satia Bagdja Lainnya:
Eks-asisten Setia Rahmad Darmawan, Satia Bagdja Ijatna, Meninggal Dunia
Rahmad Darmawan Menilai Waktu Persiapan Liga 1 Idealnya 60 Hari
Kembangkan Kualitas, Rahmad Darmawan Ingin Timnas Indonesia U-19 Lakukan Ini